Untuk Anda siapa saja terutama yang mempunyai suatu bisnis, tentunya sangat melelahkan karena hari-hari yang Anda lewati untuk mengurus bisnis pasti sangat berat mengingat tiap tahun-ketahun selalu ada tantangan yang lebih berat dari sebelumnya, terutama nanti pada tahun 2018 di katakan adalah tahun yang cukup butuh perjuangan untuk melewatinya sehingga di butuhkan beberapa persiapan yang matang.
Bicara tahun 2018 yang sudah di depan mata dan kita semua sudah harus siap merasakan sensasinya sebelum kita kembali bersama kegiatan dan pekerjaan yang menunggu kita, tidak salahnya kita refreshing sejenak untuk menghilangkan penat dengan rutinitas sehari-hari.
Berikut ini adalah 5 Kota di Indonesia yang cocok untuk liburan di akhir tahun 2017 bersama keluarga dan tentunya mempunyai obyek wisata anti-mainstream. Apa saja? Simak ulasannya berikut ini:
1. Sukabumi
Yang pertama adalah sukabumi dengan keindahan Sembilan air terjun yang sangat memukau diantaranya Curug Puncak Jeruk, Cimarinjung, dan air terjun lainnya. Ada pula daratan tinggi seperti Puncak Geopark Ciletuh, Puncah Girimukti, Cikiara, Mekarsakti dan tempat-tempat lainnya yang tidak kalah menarik.
2. Sumba
Terkenal dengan pantai Walakiri yang sangat menarik untuk di kunjungi. Kelebihan dari pantai ini adalah bila sedang pasang surut sehingga bisa melihat area pasir yang sangat luas dan bisa bermain lebih jauh terutama di pohon mangrove, sangat pas sekali untuk berfoto apalagi dalam keadaan sunset biasanya orang-orang akan berfoto dengan style silhouette dengan dihiasi pohon mangrove.
3. Jakarta
Ada obyek wisata baru di Jakarta yaitu Faunaland di kawasan Taman Impian Jaya Ancol yang bisa dikunjungi. Faunaland merupakan kombinasi kebun binatang di Australia dan Asia tentunya sangan cocok untuk liburan akhir tahun bersama keluarga
4. Yogyakarta
Tidak asing lagi dengan kota Yogyakarta yang populer untuk liburan, tetapi selain jalan Malioboro ternyata ada juga tempat wisata yang anti-mainstream seperti Imogiri ada wisata seperti di jurang tembelan, 1.000 Batu Songgolangit di Bantul, dan Gunung Kidul yang memiliki banyak pantai untuk di kunjungi.
5. Bandung
Kota ini tidak asing lagi dengan obyek wisata yang memukau diantaranya Stone Garden yang dipenuhi batu-batu yang sangat indah, Situ Patenggang, Ranca Upas, Perkebunan Teh Rancabali, De Ranch Bandung, Taman Wisata Maribaya, dan kawasan punclut yang paling digemari dengan pemandangannya.
Itulah beberapa Kota rekomendasi untuk Anda yang merencanakan liburan di akhir tahun ini untuk menumbuhkan semangat Anda di awal tahun 2018.
Semoga Bermanfaat.