Lihat ke Halaman Asli

Workshop Digital Marketing dan Literasi Keuangan untuk UMKM di Gombengsari oleh KKN Untag Banyuwangi

Diperbarui: 18 Juli 2024   23:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

foto bersama/dok.pribadi

Pada tanggal 15 Juli 2024 pukul 09.00, tim KKN Untag Banyuwangi Kelompok 1 bidang ekonomi menggelar workshop mengenai digital marketing dan literasi keuangan untuk UMKM di Kelurahan Gombengsari. Acara ini difokuskan pada pemanfaatan media sosial dan marketplace serta pendampingan pencatatan keuangan bagi pelaku UMKM. Kegiatan ini mendapat antusiasme yang luar biasa dari para pelaku UMKM di Gombengsari.

foto kegiatan/dok.pribadi

Foto kegiatan/dok.pribadi

Workshop ini berjalan dengan baik dan interaktif, ditandai dengan adanya sesi tanya jawab antara pemateri dan peserta. Melalui workshop ini, para peserta diharapkan dapat memahami konsep dasar dan pentingnya digital marketing serta cara mengoptimalkan penggunaan media sosial dan SEO untuk pengembangan UMKM mereka. Selain itu, dalam aspek literasi keuangan, peserta diharapkan memahami dasar-dasar pengelolaan arus kas dan pencatatan keuangan yang baik untuk UMKM.

foto kegiatan/dok.pribadi

Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan teoritis, tetapi juga memberikan panduan praktis yang dapat langsung diterapkan oleh para pelaku UMKM dalam menjalankan bisnis mereka. Dengan adanya workshop ini, diharapkan para peserta dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat untuk meningkatkan kinerja dan keberlanjutan usaha mereka.

foto kegiatan/dok.pribadi

Antusiasme dan partisipasi aktif dari para peserta menunjukkan bahwa kegiatan ini sangat relevan dan bermanfaat bagi pengembangan UMKM di Kelurahan Gombengsari. Melalui program ini, tim KKN Untag Banyuwangi berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat setempat.

foto bersama/dok.pribadi




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline