Pohon jambu biji adalah pohon yang tingginya bisa mencapai 10 m. Jenis daun dari pohon jambu adalah daun tunggal yang berbentuk oval dan tidak lancip. Pohon jambu dapat ditemukan di area yang tropis seperti Indonesia. Tidak hanya Indonesia, pohon jambu juga dapat bertumbuh dan berbuah di negara subtropis seperti Meksiko.
Buah dari pohon jambu biji warnanya hijau segar. Jika dibuka, jambu yang matang akan berwarna merah muda dan berair. Di buah itu juga terdapat biji yang nantinya dapat ditanam ulang. Jambu adalah buah yang tidak sulit untuk dipotong jika ingin di makan. Buah jambu yang matang juga memiliki bentuk yang sedikit mirip dengan buah mangga.
Jambu juga memiliki banyak khasiat. Beberapa khasiat dari jambu bijj ialah membantu melancarkan pencernaan, memperkuat daya tahan tubuh dan menyehatkan kulit etc. Buah jambu juga dapat diolah menjadi sajian-sajian makanan dan minuman yang lezat dan segar seperti lotis, jus jambu dan setup jambu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H