Lihat ke Halaman Asli

Abahna Gibran

Penulis dan Pembaca

Ahok Tidak Cocok Jadi Komisaris Utama Pertamina?

Diperbarui: 24 November 2019   02:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

nasional.kompas.com

Jum'at (22/11/2019) Menteri BUMN, Erick Tohir, menyatakan mantan Gubernur DKI Jakarta BTP (Basuki Tjahaja Purnama), atawa yang dulu lebih dikenal dengan sapaan: Ahok akan menjabat Komisaris Utama Pertamina.

Sebagaimana termaktub dalam UUD 1945 pasal 33, bahwa Pertamina menjadi pusat perusahaan pengelola sumber daya energi.  

Bisa jadi hal tersebut yang menjadi salah satu pemicu banyak pihak yang tidak suka, atawa lebih jelasnya menolak mantan Bupati Belitung Timur itu ditabalkan sebagai petinggi perusahaan pelat merah yang memiliki aset yang bikin 'ngiler' mereka yang mata duitan.

Betapa tidak, dikutip dari Kompas.com, sebagai Komut Pertamina, diperkirakan gaji yang akan diterima BTP dalam kisaran Rp 3 milyar.

Sehingga suka maupun tidak, mereka yang menolak kehadiran mantan suami Veronica Tan di ranah publik, semata-mata karena merasa iri dan dengki. Lebih tepatnya, tidak suka melihat Ahok yang selalu mendapat 'aplaus' dari masyarakat yang merindukan kejujuran, dan ketegasan seorang pejabat, dianggap akan menjadi batu sandungan untuk melakukan praktik-praktik kecurangan.

Apa lagi dengan status mantan narapidana yang didakwa sebagai penista agama, kedengkian mereka pun semakin menjadi-jadi. Seperti yang diungkap seterunya, kelompok PA 212. Pengangkatan Ahok sebagai petinggi BUMN, lagi-lagi agama pun dibawa-bawa. Diklaimnya pengangkatan tersebut telah melukai hati umat Islam.

Sementara itu, Rizal Ramli, mantan menko Perekonomian, sampai melecehkannya dengan ungkapan yang menyerempet isu SARA. Dikatakannya, Ahok itu sekelas pasar Glodok.

Sebagaimana sudah diketahui masyarakat, Glodok merupakan satu kawasan di kota Jakarta yang mayoritas warga penghuninya adalah keturunan Cina. Lalu jika dikaitkan dengan sebutan pasar, yakni sebagai pusat perdagangan, alangkah naifnya seorang Basuki Tjahaja Purnama dipandang hanya sebagai pedagang di kios-kios pasar Glodok sana.

Ahok Diancam Akan Dipecat

Lain lagi dengan tanggapan politikus partai Gerindra, Andre Rosiade, selain mengungkapkan, bahwa BTP tidak memiliki integritas, juga gayanya yang suka petantang-petenteng, dan bicaranya yang suka melontarkan kata-kata kasar, dan kotor sebagaimana saat Ahok memimpin Jakarta.

Hanya saja Andre mengakui, kewenangan untuk mengangkat Komisaris Utama Pertamina ada di tangan Menterri BUMN.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline