Lihat ke Halaman Asli

SEPUTAR INDONESIA

Semua Untuk Indonesia

Wisata Selayar

Diperbarui: 31 Oktober 2017   19:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Selayar, sebuah kabupaten di Provinsi Sulawesi Sela­tan yang sebagian wilayah­nya kepulauan. Kabupaten Kepulauan Selayar dengan Ibu Kota Benteng ini memiliki luas 10.503 km² (wilayah daratan dan lautan) dan berpenduduk sebanyak 134.000 jiwa.

Kabupaten Kepulauan Se­layar terdiri dari dua sub-area wilayah pemerintahan, yaitu daratan dan kepulauan. Wila­yah daratan, meliputi Kecamat­an Benteng, Bontoharu, Bon­tomanai, Buki, Bontomatene, dan Bontosikuyu. Wilayah ke­pulauan, meliputi Kecamatan Pasimasunggu, Pasimasunggu Timur, Takabonerate, Pasima­rannu, dan Pasilambena.

Daerah dengan visi terwu­judnya masyarakat maritim yang sejahtera berbasis nilai keagamaan dan budaya ini terus berbenah dengan kerja keras. Untuk mewujudkan itu semua, digelorakan dengan tujuh misi. Pertama, mewujud­kan nilai keagamaan sebagai sumber inspirasi dan basis nilai utama dalam pembangunan secara terencana, menyeluruh, dan berkelanjutan.

Kedua, mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan baik melalui pende­katan aspiratif, partisipatif, dan transparan. Ketiga, mewujud­kan peningkatan kualitas ke­hidupan masyarakat. Keempat, mewujudkan percepatan pem­bangunan infrastruktur dan peningkatan investasi swasta di sektor perikanan, kelautan, dan pariwisata.

Kelima, mewujudkan pengelolaan potensi sumber daya alam sesuai keungguluan komparatif dan kompetitif daerah. Keenam, mewujudkan peningkatan produktivitas dan daya saing daerah serta sentra pertumbuhan di sektor agro­bisnis dan agromaritim yang berbasis pada ekonomi kerak­yatan. Ketujuh, mewujudkan pelestarian tradisi dan kearifan lokal melalui strategi kebu­dayaan. Langkah nyata untuk menyejahterakan rakyatnya, pemerintah kabupaten ini ber­usaha meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan dengan menggelar sejumlah event. Diharapkan lewat berbagai kegiatan ini, aneka objek wisata di daerah tersebut terpromosi­kan ke masyarakat, yang pada ujungnya dapat menyejahtera­kan warga karena banyaknya wisatawan yang berkunjung.

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar berusaha meningkatkan kunjungan wisatawan, yang untuk tahun depan ditargetkan lebih dari 11 ribu orang bertandang ke daerah ini. Sudah disiapkan puluhan agenda pada tahun depan, mulai dari budaya hingga maritim.

Untuk mengetahui lebih jauh terkait hal tersebut berikut perbincangan wartawan Koran Jakarta, Muhammad Zaki Alatas, dengan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, Zainuddin, seusai peluncuran Calendar of Events 2018, di Ke­menterian Pariwisata, Jakarta, belum lama ini. Berikut petikan selengkapnya.

Bisa diceritakan terkait Cal­endar of Events 2018 ini?

Dalam kalender event 2018, Kabupaten Kepulauan Selayar akan menyiapkan sekitar 50 agenda, yang mengandal­kan daya tarik berupa budaya (culture), alam (nature), bahari (marine tourism), dan buatan manusia (man-made).

Adakah event utamanya?

Tentu ada. Pesona Takabon­erate 2018 sebagai event utama dan unggulan kami.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline