Lihat ke Halaman Asli

ARIF R. SALEH

TERVERIFIKASI

SSM

Beejay Bakau Resort-Probolinggo, Insta Tourism Banget!

Diperbarui: 14 Juli 2024   18:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Patung Kuda Cipta Wilaha (KCW) di BJBR, Meraksasa. Sumber: Dokumentasi Pribadi

Mencari sensasi tempat wisata yang instagenic banyak bertebaran di seantero nusantara. Cukup di negeri sendiri yang kaya tempat wisata nan alami maupun buatan.

Bermodal kamera digital dan smartphone, wisatawan dapat mengunjungi banyak tempat di nusantara dan mengabadikan keindahannya di instagram maupun media sosial lainnya. Tentu sangat membantu dan mendukung promosi wisata dalam negeri, baik untuk wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara.

Berbicara tempat wisata yang instagenic, Probolinggo mempunyai beberapa tempat, baik wisata alam, budaya, dan kuliner.

Gunung Bromo dari Pananjakan, sesaat setelah sunrise. Sumber: Dokpri

Perjalanan menuju Seruni Point. Sumber: Dokpri

Wisata ke Gunung Bromo, siapa yang tak kenal dengan sunrise, pasir berbisik dan lautan awannya nan mempesona di waktu tertentu, bukit teletubbies, serta kawahnya yang fenomenal.

Patung Jazz Gunung, ikonik Jiwa Jawa. Sumber: Dokpri

Belum lagi sepanjang perjalanan ke Bromo, baik saat jam naik dan saat jam turun, banyak dijumpai tempat kuliner yang instagramable. Ambil contoh misal di Bawangan Bromo, Jiwa Jawa, De Potrek dan lainnya. Pasti “ngangeni”.

Probolinggo bukan hanya memiliki Bromo yang keindahan alamnya sensasional. Di kawasan pesisir, tepatnya sebelum masuk kawasan Pelabuhan Tanjung Tembaga, ada satu tempat wisata buatan, namanya “BeeJay Bakau Resort” atau lebih dikenal dengan istilah BJBR.

Bertebaran lampu instagenic, di Payung Lampu. Sumber: Dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline