Lihat ke Halaman Asli

Arrie Boediman La Ede

TERVERIFIKASI

: wisdom is earth

Sajak tentang Sebuah Negeri yang Terkotak-kotak

Diperbarui: 24 April 2018   00:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi: arfarq01veronicaab.blogspot.com

kawan, selalu ingin kutuliskan apa saja tentang negeri itu
negeri yang berdiri condong ke kiri di antara kotak-kotak
kotak-kotak yang nyaris kehilangan jiwa
kerana menginkarnasikan perseteruan antara kotak-kotak, yang besar, yang kecil

negeri itu mungkin kukenal
sebagaimana aku mengenal diriku
diri yang tumbuh pada tanah tak bertuan
tempat dimana aku sering menyemai kata-kata, karsa, dan rasa

sejatinya, aku semakin lupa nama negeri itu
negeri yang katanya telah berada di emperan jaman
negeri yang semakin kalap, terkibas-kibas, terkotak-kotak
kotak-kotak yang saling memelihara perselisihan-perselisihan

kawan, sesungguhnya selalu saja ingin kutuliskan sajak yang baik-baik tentang negeri itu
negeri yang terkotak-kotak; yang saling libas melibas; saling sikat, saling sikut
ke kiri, kanan, atas, bawah; di antara perbedaan-perbedaan di tepi sebuah jurang, curam
di sebuah negeri yang mungkin tak lama lagi, akan bubar

....

sumurserambisentul, 23/04/2018
2018-arrie boediman la ede




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline