Lihat ke Halaman Asli

Arrie Boediman La Ede

TERVERIFIKASI

: wisdom is earth

Sebut Saja Dia Tambu-tambu

Diperbarui: 25 Januari 2016   21:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="il. google.com"][/caption]sebut saja dia tambu-tambu 
kerjanya di-petak lima 
nadinya ada pada tujuhbelas denyutan, siang malam 
hidup matinya hanya pada dua pengakuan satu ketetapan 

dia tambu-tambu 
hembusan nafasnya senada seirama tujuh penjuru mata angin
derap langkahnya bersama bayangbayangnya, senantiasa
sebagaimana air yang mengalir pada akal budi

dialah tambu-tambu
tak mudah datang, tak mudah pergi
baginya, datang dan pergi adalah perkara perjanjian pada sangmaha
sebab, hatinya adalah ketetapan yang mensemesta

duhai tambu-tambu yang mengisi ruang dan waktu
pada bumi, pada langit, pada semesta
namamu tercatat dikebeningan hati
yang damai, yang tenang

pada cahaya maha cahaya
bergetar tempatku berpijak
kerana, di-setiap lima waktu dia senantiasa memanggil-manggil jiwa yang diam
sebab dia adalah tambu-tambu

sumur serambi sentul, 25/01/2016
©2016-arrie boediman la ede

-------------------------------------

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline