Mahasiswa Kuliah kerja nyata (KKN) Kelompok 26 UIN Walisongo Semarang Menyelenggarakan perlombaan untuk memperingati hari anak nasional pada Sabtu, (23/7/2022).
Dalam memperingati hari anak nasional ini perlombaan yang dilombakan yakni : Lomba balap kelereng, lomba makan kerupuk, lomba balap karung, lomba goyang balon, lomba adzan, lomba Tartil dan lomba Tarik tambang.
Perlombaan ini dilakukan guna memberikan dukungan kepada anak-anak untuk terus tumbuh dengan keahlian dan juga memberikan ruang bagi anak untuk bermain.
" lomba-lomba ini dibuat untuk memperingati hari anak nasional, pada hari ini anak-anak di biarkan bebas dengan diri mereka sendiri sebagai anak-anak" tutur kordinator KKN kelompok 26.
Dalam perlombaan ini terlihat sekali antusias anak-anak sangat luar biasa. Mereka terlihat bahagia dengan perlombaan yang diadakan.
Perlombaan ini dilakukan sekitar jam 1 siang, menunggu anak -anak pulang sekolah. Kegiatan inipun dibuka dengan resmi oleh Mawardi selaku ketua penyelenggara kegiatan.
" Hari ini adalah hari kalian ( anak -anak), bermainlah dengan enjoy dan sportif" tuturnya saat pembukaan kegiatan.
Setiap perlombaan dilakukan dengan 2 sampai 3 sesi mengingat jumlah peserta yang ikut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H