Mentari tak mungkin digenggam
Seperti layaknya sepasang kekasih
Mentari cukup dipandang dan rasakan
Seperti layaknya mencintai kekasih
Kehidupan adalah estetika
Penuh warna warni
Kehidupan adalah etika
Penuh irama seperti puisi
Manusia seperti semesta
Unik, penuh misteri
Manusia adalah rasa
Bisa diungkapkan lewat puisi
Weda, 23 Maret 2023
Arnol Goleo [12:23]
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H