Lihat ke Halaman Asli

Herdian Armandhani

Pemuda yang Ingin Membangun Indonesia Melalui Jejaring Komunitas

Dipadati Ribuan Jamaah, Ustaz Yusuf Mansur Ajak Umat Muslim Bali Bersedekah

Diperbarui: 21 Februari 2019   19:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Denpasar (Bali) -- Ustaz kondang Yusuf Mansur kembali menyapa umat Muslim di Pulau Dewata. Untuk kedua kalinya Ustaz Yusuf Mansur mengadakan Tablig Akbar dengan Tema "Mengatasi Masalah dengan Sedekah". Tablig Akbar Ustaz Yusuf Mansur di Masjid Al Ihsan Grand Inna Bali Beach berlokasi di Jalan Hang Tuah, Sanur Kaja, Denpasar Selatan pada hari Rabu (20/02/2019) pukul 18.00 wita. 

Jamaah yang ingin mengikuti Tablig Akbar dari berbagai Kota dan Kabupaten di Bali sudah berkumpul dari pukul 17.00 wita. Jamaah yang hadir  didominasi  oleh perkumpulan majelis taklim dan para generasi millennial. 

Dokpri

Sebelumnya para Jamaah yang sudah memadati areal Masjid Al Ihsan dihibur oleh iringan musik kesenian musik hadrah. Demi menjaga ketertiban para Jamaah yang ingin menyaksikan Tablig Akbar Ustaz Yusuf Mansur tidak diperkenankan  memakai atribut partai baik baik itu berupa topi, baju, ikat kepala, dan bendera seperti diinfokan oleh pihak penyelenggara.

Kehadiran Ustaz Yusuf Mansur selain untuk agenda Tablig Akbar juga untuk  penggalangan dana bagi Yayasan Peduli Kanker Anak Bal yang berlokasi di Jalan Pulau Flores VII No 3 A Denpasar. 

Ustaz Yusuf Mansur memulai tausiahnya usai shalat isya berjamaah. Ketika memasuki areal utama Masjid Al Ihsan, sontak para jamaah kaum  adam langsung berdiri untuk memberika penghormatan dan beberapa jamaah adapula yang mencium tangan ustaz pendakwah yang juga pimpinan Pondok  Pesantren Daarul Ketapang ini. Seperti bertemu dengan idola yang dinanti-nanti, para jamaah spontan mengeluarkan ponsel dari saku untuk mengabadikan tausiah Ustaz Yusuf Mansur dan merekam isi tausiah Ustaz yang pernag bermain Film Kun Fayaakuun ini.

Dokpri

Dokpri

Dalam tausiyahnya Ustaz Yusuf Mansur memperkenalkan metode matematika sedekah. Ia berhasil membuat takjub para jamaah dengan metode ini. Dengan gaya betawinya yang khas dan diselingi humor , Ustaz Yusuf Mansur mengajak jamaah untuk sesering mungkin sedekah meskipun biaya untuk hidup begitu susah.

"Jangan takut untuk bersedekah, ente missal punya gaji 8 juta, bagikan ke Masjid-masjid, lihat keajaibannya, Allah swt akan mengganti 700 kali  lipat yang ente sedekahkan. Ini benar terjadi dalam kehidupan pribadi saya. Dulu waktu punya mobil saya jual mobil untuk sedekah. Alhamdulillah Allah swt ganti berlipat-lipat" tuturnya dengan penuh yakin.

Diakhir tausiah Ustaz Yusuf Mansur mendoakan kesembuhan untuk Usztad Arifin Ilham dan mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono serta pasien-pasien kanker lainnya supaya diangkat segala penyakitnya agar bisa beraktifitas kembali. 

Tak lupa Ustaz Yusuf Mansur megajak ribuan jamaah yang hadir untuk menyisihkan sebagian rezeki untuk diberikan untuk membantu pembangunan Gedung Yayasan Peduli Anak Kanker Bali yang selama ini hanya mengontrak dan berpindah-pindah dari satu lokasi ke lokasi lain.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline