Lihat ke Halaman Asli

Herdian Armandhani

Pemuda yang Ingin Membangun Indonesia Melalui Jejaring Komunitas

Garage Sale KAMMI Dewata, Diminati Masyarakat Kota Denpasar

Diperbarui: 14 Agustus 2016   09:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Denpasar (Bali) – Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Komisariat Dewata mengadakan Garage Sale berupa penjualan pakaian bekas layak pakaian dan asesoris kebutuhan pribadi lainnya pada hari Sabtu (13/8) 2016. Lokasi kegiatan Garage Sale diadakan di Ruko sekitar Pasar Dalung, Denpasar. 

Harga barang yang dijual ke warga Kota Denpasar yang bermukim di daerah sekitaran Dalung pun dihargai mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 20.000 saja. Meskipun barang yang dijual adalaha pakaian bekas layak pakai tetapi kualitas barangnya masih terbilang bagus dan masih mulus. Lapak Garage Sale KAMMI Komisariat Dewata dibuka dari pukul 06.00 wita hingga pukul 10.00 wita. Begitu lapak dibuka, warga Denpasar yang kebetulan melintas langsung berbondong-bondong untuk menyambang lapak KAMMI Dewata.

Ketua KAMMI Komisariat Dewata yaitu Ibaaadurahman mengatakan bahwa kegiatan Garage Sale KAMMI Komisariat Dewata adalah untuk menggalang dana kas KAMMI Dewata yang diagendakan untuk kegiatan dakwah, sosmas, dan Daurah Marhalah I (Leadership Training) yang diadakan Bulan September. “ Garage Sale ini diadakan untuk menggalang dana kas KAMMI Dewata yang ditujukan untuk agenda dakwah, sosmas dan latihan kepemimpinan yang diadakan akhir Bulan September” ungkapnya.

Nengah Sofwil Wida , Anggota Departemen Humas KAMMI Dewata saat ditemui di lokasi garage sale mengaku bahwa kegiatan Garage Sale adalah salah satu pembelajaran bagi anggota KAMMI Komisariat Dewata untuk belajar berwirausaha sekaligus beramal. “ Kegiatan ini bisa melatih pribadi kader-kader KAMMI untuk belajar menjadi seorang wirausaha dan beramal bagi orang-orang disekitar kita” tuturnya.

Baju dan asesoris yang dijual dalam Garage Sale merupakan sumbangan pribadi dari anggota dan kader KAMMI Dewata serta sumbangan para dermawan yang mendukung kegiatan-kegiatan dakwah KAMMI.

Dokpri

img-20160813-wa0006-57afd8a8107f61c42873a7bf.jpg

                                                                                               

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline