Lihat ke Halaman Asli

Zakia Fadhilatun nisa

Viral, terkenal

Keseruan Ekstra Wajib Pramuka di Spenzala

Diperbarui: 19 November 2024   06:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Input sumber gambar dari dewan penggalang.

Apa itu Pramuka? 

Pramuka adalah singkatan dari praja muda Karana dan merupakan organisasi atau gerakan ke panduan. Pramuka adalah sebuah organisasi yang merupakan wadah proses pendidikan kepramukaan yang dilaksanakan di Indonesia. Dalam dunia internasional Pramuka disebut dengan istilah "kepanduan" (Boy Scout). Gerakan Pramuka memiliki kode-kode kehormatan pramuka, sebagaimana yang tertuang dalam anggaran dasar Pramuka. Gerakan Pramuka memiliki kode kehormatan yang terdiri atas janji yang disebut Satya dan ketentuan moral yang disebut Dharma kode kehormatan pramuka disesuaikan dengan golongan usia dan perkembangan rohani dan jasmaninya.

Input sumber gambar dari dewan penggalang.

Pendidikan kepramukaan di SMPN 1 Welahan dilaksanakan pada hari Jumat,tanggal 8 November tahun 2024, dan ditemani oleh kakak pembina apel yaitu bu Ummu Khulsum dan apel  dipimpin oleh Elisabet Hastagiani  Putri. Pembelajaran yang dibahas adalah morse dan smaphore, dan diterangkan oleh Bima Didi YusraKhoiri dan Khalimatus   Sa'diah.

Dalam rangka ekstrakurikuler Pramuka wajib dan diikuti oleh seluruh siswa kelas 8 dan terletak di dalam lingkungan sekolah SMPN 1 welahan dan pembelajaran ada di dalam ruang kelas 9A sampai 9G.

Input sumber gambar dari dewan penggalang.

Ekstrakurikuler pramuka merupakan salah satu kegiatan wajib yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 8. Pramuka diyakini dapat membentuk karakter dan jiwa kepemimpinan dalam diri peserta didik serta mewujudkan rasa nasionalisme yang tinggi. 

Kegiatan extra kulikuler Pramuka di SMPN 1 welahan ini diadakan setiap hari Jumat, kegiatan ekstrakurikuler Pramuka membantu perkembangan peserta didik yang berbeda. Seperti perbedaan rasa akan nilai moral dan sikap kemampuan dan kreativitas. Karena kementerian pendidikan dan kebudayaan mewajibkan setiap sekolah melaksanakan ekstrakurikuler pendidikan kepramukaan. 

Input sumber gambar dari dewan penggalang.

Dengan adanya gerak Pramuka diharapkan siswa-siswi SMPN 1 welahan memiliki keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan yang maha esa, kecintaan pada alam dan sesama manusia, kecintaan pada tanah air dan bangsa, kedisiplinan, keberanian, dan kesetiaan, tolong menolong, bertanggung jawab dan dapat dipercaya, jernih dalam berpikir,berkata dan berbuat, hemat, cermat dan bersahaja, rajin, terampil dan gembira, patuh dan suka bermusyawarah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline