Lihat ke Halaman Asli

Ario Achmad Ismail

22107030064-Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga

Kalahkan Brighton, Manchester United Berhasil Melaju ke Final Piala FA!

Diperbarui: 24 April 2023   02:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Momen kemenangan Manchester United (Getty Images via KOMPAS.com)

Setelah gagal mengalahkan Sevilla beberapa waktu lalu Manchester United terpaksa kehilangan harapannya untuk menjuarai kompetisi eropa. Untungnya Manchester United Berhasil mengalahkan Brighton di kompetisi piala FA melalui adu penalti Senin dini hari (24/04/2023). Kini Piala FA adalah satu-satunya gelar yang masih mungkin didapatkan oleh Manchester United.

Line Up

Match kali ini Manchester United menggunakan formasi 4231 dengan martial sebagai striker, antony dan rashford sebagai winger, ditemani bruno sebagai playmaker dan eriksen serta casemiro sebagai pivot.

Di lini pertahanan terlihat cukup berbeda yaitu ada duet luke shaw dan lindelof sebagai bek tengah. Karena cideranya duet andalan MU yaitu martinez dan varane kemudian Maguire yang terkena akumulasi ketiganya terpaksa tidak bisa bermain melawan Brighton. Lalu ada Wan Bissaka dan Diogo Dalot yang mengisi bek sayap.

Brighton menggunakan formasi yang sama yaitu 4231 dengan Welbeck sebagai striker dan sayap andalannya yaitu mitoma dan march juga dimainkan pada laga kali ini. Di bagian gelandang ada Enciso sebagai playmaker dan Mac Allister serta Caicedo sebagai pivot.

Sementara lini pertahanan ada duet Lewis Dunk serta Webster sebagai bek tengah dan bagain bek sayap diisi oleh Estupinan serta Gros. Lalu seperti biasa Robert Sanchez sebagai penjaga gawang

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Pada babak pertama Brighton terlihat lebih menguasai jalannya pertandingan, mulai menit ke-6 Brighton mendapat tendangan bebas hasil pelanggaran yang diperoleh dari Mitoma. Mac Alister yang menjadi penandang hampir saja menjebol gawang Manchester United namun untung saja bola masih bisa ditepis oleh De Gea.

Tak lama setelah itu tepatnya pada menit ke-12, Brighton kembali mebahayakan gawang Manchester United melalui Enciso tapi sayangnya bola yang ditendang masih tidak tepat sasaran.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline