Lihat ke Halaman Asli

Arifatul azizah

Mahasiswa UIN KHAS Jember

Sistem Pembelajaran Daring, Guru Harus Lebih Kreatif

Diperbarui: 11 April 2020   11:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

e-learning

Pandemi covid 19 yang tak kunjung mereda ini, sangat mempengaruhi dalam dunia pendidikan. Untuk menghambat penyebaran virus ini, pemerintah memberlakukan sistem pembelajaran daring. Banyak yang mengeluh dengan sistem pembelajaran daring. Namun, tanpa kita sadari sebenarnya ada juga dampak positif dari sistem ini.

Dengan sistem pembelajaran daring membuat guru lebih kreatif. Guru harus bisa memanfaatkan teknologi yang berkembang saat ini. Bisa menambah pengetahuan para pendidik tentang teknologi yang semain canggih. Guru dituntut untuk belajar lagi tentang teknologi yang semakin berkembang.

Guru bisa memanfaatkan aplikasi whatsapp untuk bisa berkomunikasi dengan para peserta didik. Sudah banyak sekali aplikasi yang disediakan oleh pemerintah untuk membantu sistem pembelajaran dari rumah. Dengan tujuan agar pembelajaran dalam pendidikan tetap berjalan seperti biasanya. Meskipun dilakukan dengan cara dari rumah masing-masing.

Tidak hanya memanfaatkan teknologi saja, tetapi seorang guru juga harus bisa menciptakan pembelajaran yang menyenangkan untuk peserta didik melalui belajar online. Tentunya dengan bekerja sama dengan orang tua dari peserta didik. Agar merasa tidak ada yang terbebani dan terlalu diberatkan oleh tugas masing-masing.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline