Lihat ke Halaman Asli

Arie Widia

Mahasiswa

Mahasiswa KKN Kebangsaan XII Bangkitkan Semangat Anti-Bullying di SD Inpres Taniwel

Diperbarui: 11 Agustus 2024   07:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi

Taniwel, 3 Agustus 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan XIl dari berbagai universitas di Indonesia menggelar sosialisasi bertema "Stop Bullying" di SD Inpres Taniwel, Desa Taniwel, pada Sabtu (3/8). Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi seluruh siswa.

 Acara sosialisasi ini disambut hangat oleh Kepala Sekolah SD Inpres Taniwel, beserta seluruh jajaran guru dan staf sekolah. Dalam sambutannya, Bapak Prets Tomylanton, S.Pd. menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada mahasiswa KKN Kebangsaan XIl atas inisiatif mereka dalam menyelenggarakan sosialisasi ini. "Kami sangat berterima kasih kepada para mahasiswa yang telah peduli terhadap isu bullying sekolah. Kegiatan ini sangat penting untuk membangun lingkungan sekolah yang lebih aman dan nyaman bagi semua siswa."

Kegiatan sosialisasi ini diikuti dengan antusias oleh para siswa SD Inpres Taniwel. Mahasiswa KKN memberikan pemaparan yang interaktif dan edukatif mengenai apa itu bullying, jenis jenis bullying, serta dampak negatif yang ditimbulkan oleh perilaku tersebut. Tidak hanya itu, para mahasiswa juga memberikan tips dan strategi kepada para siswa tentang cara melawan dan melaporkan tindakan bullying.

Sosialisasi ini diadakan sebagai bentuk kepedulian majasiswa KKN Kebangsaan XII desa Taniwel terhadap kesejahteraan psikologis anak- anak di Desa Taniwel. Mereka berharap dengan adanya sosialisasi ini, anak-anak lebih memahami bahwa bullying adalah tindakan yang salah dan tidak boleh dibiarkan. Mereka juga ingin menciptakan suasana belajar yang positif dan penuh dukungan di sekolah.

Semoga inisiatif ini dapat menginspirasi sekolah-sekolah lain untuk turut serta dalam upaya membangun lingkungan belajar yang lebih aman dan mendukung bagi semua siswa.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline