Lihat ke Halaman Asli

Ari Budiyanti

TERVERIFIKASI

Lehrerin

Terpukau Pesonamu

Diperbarui: 5 Mei 2023   23:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: Foto Mawar by Willi Andy

Di sudut pikiran sebelah manakah ada tersimpan gelora
Pada rasa yang tiba-tiba
Bahkan sempat tak dikenali pemiliknya
Karena sudah ada begitu saja di kedalaman jiwa

Menatap indahnya mawar-mawar yang bermekaran
Menaburkan harum tanpa tandingan
Terlebih jika berada sedekat lemparan batu
Pasti semerbak wanginya menyelimuti kalbu

Nyaman, aman, tentram damai
Itulah yang terasa saat mengingat pesonamu
Sudah lama ternyata mengisi sanubari
Dalam lukisan bunga-bunga di musim semi
Sebuah keadaan yang nyata namun tak terasa hadirnya di relung kalbu

Hingga hadir puisi ini
Daku sedang terpukau oleh pesonamu

....
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
#PuisiMeiAri
5 Mei 2023

7-2.544

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline