Lihat ke Halaman Asli

Ari Budiyanti

TERVERIFIKASI

Lehrerin

Pandemi, Buku-buku, dan Kisah Wisataku

Diperbarui: 15 April 2021   18:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber foto: FB page Travels and Books

Kini sudah satu tahun lewat
Pandemi masih juga mengelilingi
Meski berusaha tetap kuat
Nyatanya tetap membatasi diri

Dulu aku suka berwisata ke sana ke mari
Mengunjungi museum ternama di kota
Menjejaki tempat-tempat bersejarah di satu sisi
Mengumpulkan ilmu dan pengetahuan dalam ceria

Pandemi seperti merenggut perjalanan wisataku
Kini hanya bisa menatap dalam semu
Kondisi badan yang tak jua mendukung rencana
Bahwa berwisata tiba-tiba menjadi sekedar kenangan jiwa

Hingga kutemukan cara berbeda
Saat berpadu dengan kebahagiaan lainnya
Tanpa perlu perjalanan jauh dalam wisata
Namun tetap bisa meraih ilmu nan melimpah ruah di suatu masa

Yaitu saat kutenggelamkan diriku di lautan buku
Koleksi pribadi pun milik saudara
Juga pemberian kawan terdekat yang sedang kurindu
Mengajakku berkeliling bagai wisata keliling dunia

Jika ada buku-buku di tanganku
Apakah perjalanan wisata kala pandemi masih perlu
Tidak, kataku si kutu buku
Biarlah kutinggal nyaman di dalam kamar kecilku berteman secangkir kopi seduhanmu

....
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
14 April 2021

Artikel ke-1468

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline