Lihat ke Halaman Asli

Ari Budiyanti

TERVERIFIKASI

Lehrerin

Menjeremba Bunga Karena Cinta

Diperbarui: 28 Februari 2021   11:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber foto:pixabay.com

Bunga itu ada di sebelah sana
Sadrah aku memandangnya saja
Meski hati ingin merengkuh menjadikan milikku
Namun tak sanggup menjeremba sang bunga yang kurindu

Hingga tetiba seorang pemuda
Telah berada di antara bunga-bunga
Karena cinta dia menjeremba pula
Hingga didapatnya setangkai kusuma

Lalu dengan senyum melengkung menghias wajah
Mempersembahkan setangkai kembang padaku dengan bungah
Terpesona aku menerima bunga indah
Memberi kebahagiaan di Minggu cerah

Dia sang pemuda yang rela menjeremba bunga karena cinta
Semoga kau selalu berbahagia

...
Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
28 Februari 2021

Artikel ke 1378

...

jeremba, menjeremba = mengulurkan tangan (untuk mencapai sesuatu); menggapai

Sadrah = pasrah

Bungah = gembira

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline