Lihat ke Halaman Asli

Arifinp_Berkhilaf

Penulis Lepas

Mendengar Musik Bisa Bikin Mood Balik?

Diperbarui: 11 Oktober 2022   11:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Freepik.com 

Apakah kalian merasa mood sehabis dengar musik? Bila iya, pasti ada lagu yang akan memudahkan kalian untuk masuk ke dalam arus lagu untuk menyesuaikan mood. Beberapa orang merasa lebih santai, bahagia, dan tertawa setelah mendengarkan musik malahan ada yang emosional dan menangis. Perasaan seperti ini memang alami, karena musik sangat kerap dijadikan sarana untuk mengungkapkan hal-hal yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata, baik itu kesedihan maupun kebahagiaan.

Sebuah pengamatan yang dipublikasikan dalam Journal of Positive Psychology membuktikan hal ini. Musik upbeat dapat meningkatkan suasana hati dan meningkatkan mood dalam dua minggu. Pengamatan lain yang dipublikasikan oleh World Journal of Psychiatry beropini bahwa mendengarkan musik bisa menurunkan depresi dan kecemasan, sehingga meningkatkan mood, harga diri, dan kualitas hidup.

Berikut kaitan musik dengan mood

Meningkatkan fokus

Rupanya musik dapat mengaktifkan, mempertahankan dan meningkatkan konsentrasi seseorang. Sebuah pengamatan bertempat di Stanford University School of Medicine membuktikan hal ini. Studi ini menyelidiki hubungan antara musik dan pikiran manusia. Oleh karena itu, dapat ditarik kesimpulan dengan mendengar musik dapat merespon otak memprediksi aktivitas dan menjaga fokus.

Neuroplastisitas

Ketika otak mengalami kerusakan, otak menciptakan jalur baru untuk berfungsi secara optimal, yang disebut neuroplastisitas. Meski tampak sepele, musik sebenarnya merangsang otak untuk menciptakan jalur baru dalam upaya perbaikan. Sebuah studi oleh University of Newcastle di Australia membuktikan hal ini. Musik pop sering digunakan untuk mengiringi orang dengan cedera otak, lapor studi tersebut. Hasilnya, musik mampu menghubungkan pasien dengan ingatan yang sebelumnya tidak dapat diakses.

Mengikat emosi

Musik dapat merangsang emosi melalui sirkuit otak tertentu. Jadi jangan heran jika kalian melihat orang menari, berjingkrak, atau teralihkan perhatiannya saat mendengarkan musik. Meskipun emosi dirasakan oleh hati, rangsangan emosional tersampaikan melalui otak.

Mengembalikan memori

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline