Mendapat kiriman daging sapi kurban dari tetangga yang merayakan Idul Adha harus diterima dengan penuh rasa syukur. Sebagai rasa syukur yang harus dinikmati maka harus dimasak selezat mungkin untuk santapan keluarga. Apalagi hari ini merupakan ulang tahun ke 31 perkawinan kami.
Maka, kali ini saya yang harus memasak sebagai hadiah bagi keluarga. Jam empat pagi pun bangun lalu menanak nasi dan menyiapkan bahan dan bumbu untuk memasak Sop Segar sebagai bekal bekerja untuk istri dan dua putri kami. Pembaca boleh mencoba dan jangan lupa kirim atau bagi juga hasilnya.
Bahan:
Daging sapi dengan sedikit lemak seberat 1 ons.
4 buah jamur dipotong seukuran 2 cm.
1 potong tahu juga dipotong seukuran 2 cm.
1 buah sayur pokcay atau sawi daging yang dipotong seukuran 3 cm.
Bumbu:
2 batang daun bawang atau brambang prey diiris ukuran 1 cm
2 siung bawang putih dan 2 siung bawang merah dirajang atau diiris tipis-tipis.
Separuh tomat ukuran bola tenes dipotong menjadi enam atau empat potong.