Lihat ke Halaman Asli

Aku ingin Mengunjungimu untuk ke-8 Kali

Diperbarui: 26 Juni 2015   07:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13013362561979961430

Semenjak kali pertama aku menginjakkan kaki di Bandara International Tripoly pada bulan april 2007 dalam rangka tugas dari kantor, aku sudah punya rencana untuk segera mengunjungimu pada kali pertama libur kantor yaitu pada hari Jumat. Sejak hari jumat itu, aku sudah tujuh (7) kali mengunjungimu dalam kurun waktu satu tahun tugasku di Libya. Setiap kali aku mengunjungimu, setiap kali pula aku membawa teman yang berbeda. Kadang cuman ber-4, kadang bisa lebih dari 15 orang. Berempat atau berlimabelas tetap saja mengunjungi mu tak terasa membosankan. Dari rumahku di daerah Abunawas Tripoly, perjalanan ketempatmu menempuh waktu kurang lebih dua (2) jam, menyusuri puluhan kilometer pantai Laut Mediterania menuju ke arah timur, dengan sesekali melewati perbukitan dan deretan kebun-kebun Zaitun, diselingi pemandangan padang pasir dengan fatamorgana-nya. Sungguh perjalanan yang selalu menggoda untuk diulang dan diulang lagi. Setiba ditempatmu di Al-Khums - kurang lebih 130 km dari kota Tripoly - deretan pepohonan nan rimbun selalu siap menyambutku. Setelah memarkir mobil, aku merogoh 3 LD (Libyan Dinar) dari dompetku untuk mengenalmu lebih dalam.  Kalau aku akan melukismu dengan kameraku, maka aku perlu merogoh 5 LD lagi.

[caption id="attachment_98762" align="aligncenter" width="300" caption="Gerbang Leptis Magna - Dok Pribadi"][/caption]

Subhanallah... Ucapanku saat aku pertama kali memandang gerbangmu. Gerbang nan megah dan anggun. Gerbang yang bertahun-tahun kulihat hanya berupa gambar atau foto di film-film dalam kisah kerajaan Romawi, kini nampak nyata di depan mataku. Setelah melewati gerbangmu, sering kali aku mengambil arah kanan ke arah "jantung"mu. Semakin aku masuk kedalam, semakin aku takjub padamu, meski fisikmu saat ini banyak yang hancur, di usiamu yang lebih dari 2000 (dua ribu) tahun, namun tanda-tanda kemegahanmu masih nampak terlihat jelas.

[caption id="attachment_98769" align="aligncenter" width="573" caption="Colloseum - dok pribadi"]

13013384461272949491

[/caption]

Banyak orang bilang fisikmu hancur bukan karena perang para kesatria jaman Romawi, tetapi karena gempa atau bencana alam lainnya. Meski fisikmu hancur, aku tak sanggup melukiskan sisa-sisa kemegahanmu dengan kata-kata maka aku gunakan mata kameraku untuk melukismu.

[caption id="attachment_98770" align="aligncenter" width="573" caption="Hancur rata dengan tanah - dok pribadi"]

1301338553643491630

[/caption] Kini percis Empat (4) tahun sejak aku pertama kali aku mengunjungimu, media massa di negeriku gencar mewartakan bahwa Perang Rudal sedang gencar terjadi di Misrata, kota yang hanya berjarak selemparan batu darimu. Aku berdoa semoga mereka yang sedang berbaku rudal tidak menjadikan mu, LEPTIS MAGNA, sebagai sasaran keganasan perang, agar kelak aku dapat mengunjungimu untuk yang ke-8 kali.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline