Lihat ke Halaman Asli

Pencak Silat, Seni Bela Diri yang Terlupakan di Negeri Sendiri

Diperbarui: 29 Oktober 2015   16:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pencak Silat atau yang biasa disebut Silat merupakan seni bela diri yang berasal dari warisan nenek moyang bangsa Indonesia. Seni bela diri ini juga sudah sangat dikenal di Asia Tenggara, seperti di Malaysia, Brunei, dan Filipina, Singapura dan Thailand.

Seperti yang kita ketahui, Pencak Silat memiliki banyak aliran seperti Cimande, Tapak Suci, Beksi, Perisai Diri, PSHT,  dll. Pencak Silat juga memiliki badan/induk yang biasa disebut IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia). Pencak Silat sendiri memiliki 2 kategori yang di pertandingkan,yaitu fight dan seni.

Seiring berkembangnya jaman, seni bela diri ini mulai kalah popularitasnya di Negeri ini dengan bela diri dari Negara lain, seperti Tae Kwon Do, Karate, Judo, dll. Dengan berbagai alasan mereka lebih memilih bela diri dari Negara lain daripada bela diri yang berasal dari negaranya sendiri.

Disamping semakin tertinggalnya popularitas pencak silat di Indonesia, ternyata di luar negeri perkembangan pencak silat cukup pesat, salah satunya di Amerika. Di Amerika sendiri, Pencak Silat sudah mulai dikenal secara luas oleh masyarakat di sana. Bahkan disana sudah ada beberapa perguruan yang terkenal, seperti perguruan Cimande Alliance USA.

Jadi, apakah generasi sekarang ingin mempertahankan seni bela diri ini atau justru sebaliknya?

Foto: Courtesy of YouTube

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline