Lihat ke Halaman Asli

Ardi Bagus Prasetyo

TERVERIFIKASI

Praktisi Pendidikan

Bagaimana Peran Perempuan dalam Menggerakkan Roda Pemerintahan Negara?

Diperbarui: 9 Oktober 2023   00:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: Keterwakilan perempaun di bidang politik. (Sumber: KOMPAS/SUPRIYANTO)

Peran perempuan dalam pemerintahan memiliki dampak yang signifikan pada proses pengambilan keputusan, pembangunan ekonomi, dan perkembangan sosial suatu negara. 

Semakin banyak perempuan yang terlibat dalam politik dan pemerintahan, semakin banyak perspektif yang diakui, dan semakin beragam kebijakan yang dihasilkan. 

Realita yang ada hingga saat ini menempatkan bahwa perempuan Indonesia mengalami ketimpangan sosial dan budaya. 

Jika melihat di berbagai penjuru Nusantara, banyak perempuan yang buta atau bahkan justru dibutakan secara struktural akan potensi diri yang dimilikinya sehingga hanya menjalankan fungsi sekunder dalam masyarakat.

Jika mengacu pada data yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) dari total 273 juta jiwa penduduk Indonesia, dari jumlah penduduk laki-laki yakni 138.303.472 jiwa atau sebesar 50%,5 dan penduduk perempuan sebanyak 49,5%  (Badan Pusat Statistik). 

Dari jumlah tersebut peran perempuan untuk ikut serta terlibat dalam menjalankan peran sebagai pemangku kebijakan masih sangat minim. 

Sistem patriarki seakan masih melekat kuat dalam sistem pemerintahan di Indonesia. Walau pada kenyataan saat ini, perempuan kian dipromosikan untuk terus maju dalam hal membantu mewujudkan sistem pemerintahan yang relevan untuk Indonesia. 

Berikut adalah beberapa peran penting yang dimainkan oleh perempuan dalam pemerintahan:

1. Representasi dan Partisipasi Politik
Perempuan yang terlibat dalam politik meningkatkan representasi gender di lembaga-lembaga pemerintahan.

Dengan menjadi anggota parlemen, menteri, dan pemimpin negara, perempuan membawa perspektif unik mereka ke dalam proses pembuatan keputusan politik.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline