Lihat ke Halaman Asli

Macam-macam Tren Fashion yang Pernah Booming dari Masa ke Masa

Diperbarui: 6 Januari 2021   16:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : https://www.vintageindustrialstyle.com/the-7-vintage-style-fashion-bloggers-you-need-to-know/ 

Ngobrolin tentang fashion memang nggak pernah ada habisnya. Apalagi buat cewek-cewek nih, rasanya kalau nggak update soal tren fashion tuh rasanya kayak ada yang kurang!. Apalagi perkembangan dunia fashion yang tergolong sangat pesat dan cepat, terkadang kita jadi ketinggalan banyak informasi tentang style yang lagi digandrungi ABG jaman sekarang. Nggak mau kan dibilang ketinggalan zaman gara-gara nggak tahu fashion yang lagi ngetrend?, so, buat kamu yang pengen melek mode, yuk intip apa aja sih tren fashion yang pernah booming!

1. Vintage style

Style ini digandrungi oleh gadis-gadis pada tahun 1920-an sampai tahun 1960-an. Salah satu ikon dari tren busana vintage adalah aktris cantik Audrey Hepburn. Audrey Hepburn sering tampil cantik dengan midi A-line skirt, rok Panjang melambai, dress berkerah bulat, pita besar sebagai hiasan rambut, dan juga platform shoes dengan hak tebal. Ikon vintage style lain yang tak kalah digandrungi adalah flare skirt dan dress selutut dengan potongan A-line tanpa lengan serta tak ketinggalan sarung tangan tipis sebatas siku. Selain itu, busana vintage cenderung bermotif bunga-bunga dengan warna-warna yang kalem dan warna pastel. Vintage style mengusung kesan feminin yang akan membuat pemakainya terlihat anggun dan classy. Selain motif bunga-bunga, motif polkadot dan polos juga cukup digandrungi para pecinta vintage style, lho!. Cantik 'kan?. Tertarik untuk mencoba?.

Sumber : https://www.vintageindustrialstyle.com/the-7-vintage-style-fashion-bloggers-you-need-to-know/ 

2. Retro style

Style ini sangat popular di kalangan bintang Hollywood dan digandrungi oleh muda-mudi pada era 70an sampai 90an. Berbeda dengan busana vintage yang cenderung menggunakan warna-warna pastel, busana retro identik dengan warna-warna cerah seperti merah, kuning, dan oranye yang tampak glamour. Motif busana pada retro style cenderung simetris dan memberi kesan gemerlap. Kalau kamu pecinta celana cutbray, maka tidak ada salahnya jika kamu mengadaptasi style ini sebagai salah satu style favoritmu, karena retro style cukup identik dengan celana cutbray. Selain celana cutbray, jaket kulit dengan bulu di bagian leher dan rompi juga merupakan ikon dari style ini.

Sumber : https://id.pinterest.com 

Sumber : https://id.pinterest.com 

3. Bohemian Style

Bohemian Style dipopulerkan oleh para hipster nomaden di Amerika Serikat dan orang-orang Mediterania pada tahun 60 an sehingga style ini juga dikenal sebagai hippie style. Atau kalau kamu sering mendengar “boho style”, tak perlu pusing-pusing lagi memikirkan artinya karena boho style adalah istilah lain dari bohemian style. Bohemian style identic dengan busana-busana dengan nuansa dan pernak-pernik etnik dengan motif, corak, dan pola pada yang terlihat rumit dan sangat eksotis. Busana bohemian style yang banyak digandrungi para gadis adalah maxi long dress ataupun dress selutut berkerah v neck dengan motif etnis. Tak lupa juga aksesoris seperti kalung dengan ukiran etnis, kalung dan gelang manik-manik, sepatu boots cokelat, sandal gladiator, aksesoris bulu ayam, bahkan pom pom pun bisa kamu gunakan untuk menambah kesan eksotis. Pokoknya ekspresikan dirimu sebebas-bebasnya, karena bohemian style sangat mengusung kebebasan!.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline