Banjarbaru, INFO_PAS -- Grup musik warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, 'Diamond Band' berkolaborasi dengan grup musik tradisional panting 'Intan Pengayoman' tampil memukau sebagai pembuka pada syukuran Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60 tahun 2024 di Lapas Banjarbaru, Sabtu (27/4). Grup musik yang seluruhnya merupakan warga binaan itu bawakan lagu 'Selamat Datang di Banjarmasin' dan telah hantarkan mereka raih juara kedua pada Inmates Got Talent semarak HBP ke-60 beberapa waktu lalu.
"Kita patut berbangga, Grup musik binaan Lapas Narkotika Karang Intan menjadi salah satu pengisi acara pada syukuran HBP ke-60 yang digelar Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan. Mereka berkesempatan tampil di hadapan Kepala Kantor Wilayah, dan menghibur seluruh undangan yang hadir pada acara syukuran," ungkap Kepala Lapas, Wahyu Susetyo.
Dirinya menambahkan, Lapas Narkotika Karang Intan memfasilitasi bakat bermusik warga binaan sehingga mampu menghasilkan karya yang bisa dinikmati oleh semua orang. Hal tersebut juga bentuk rekreasi bagi mereka selama menjalani pembinaan di Lapas, sehingga mereka menjadi pribadi yang lebih positif, dan mengikuti pembinaan dengan baik selama berada di Lapas.
Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah, Taufiqqurakhman, yang hadir pada acara syukuran HBP ke-60 mengapresiasi dan bangga terhadap efektivitas program pembinaan yang berlangsung di Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan, termasuk Lapas Narkotika Karang Intan.
"Apresiasi terhadap kreativitas yang ditunjukkan oleh warga binaan, tentu kita berharap keterampilan yang mereka peroleh selama berada di Lapas mampu menjadi modal berharga ketika mereka kembali ke masyarakat setelah masa pemasyarakatan mereka berakhir," pungkas Taufiqurrakhman, singkat. (arb)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H