Lihat ke Halaman Asli

Arbiansyah

Kontributor Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan

Siap Ditanami Sayuran, WBP Lapas Narkotika Karang Intan Olah Kembali Lahan Perkebunan

Diperbarui: 11 Februari 2023   08:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

WBP Lapas Narkotika Karang Intan olah lahan perkebunan

Karang Intan, INFO_PAS -- Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan yang tergabung dalam program pembinaan kemandirian perkebunan di bawah Seksi Kegiatan Kerja (GIATJA), olah lahan perkebunan untuk siap ditanami sayuran baru, Sabtu (11/02).

"WBP didampingi petugas olah kembali lahan perkebunan yang baru selesai panen, untuk ditanami dengan tanaman baru, sayur-sayuran. Lahan perkebunan yang kita miliki, sebisa mungkin harus selalu produktif agar lahannya termanfaatkan dengan baik dan menghasilkan," ungkap Kepala Lapas (Kalapas) Wahyu Susetyo.

Lebih lanjut Kalapas menambahkan, lahan perkebunan yang dimiliki Lapas Narkotika Karang Intan cukup luas dan subur. Hasil panen sayur-sayuran yang pernah dihasilkan melimpah, dan mampu mencukupi kebutuhan warga binaan yang ada di Lapas.

Menggunakan cangkul dan perlengkapan perkebunan lainnya, WBP mengolahan kembali lahan diawali membuat baluran, agar kondisi tanah menjadi gembur dan tidak padat. Menunjang kesuburan tanah, sebelum dilakukan penanaman terlebih dahulu dilakukan pemupukan agar tanaman memperoleh nutrisi yang cukup dan tumbuh subur.

"Lapas Narkotika Karang Intan memfasilitasi warga binaan dengan berbagai kegiatan positif, khususnya dalam program kemandirian. Semua ini dilakukan untuk bekal yang bisa warga binaan bawa, saat mereka nantinya kembali ke masyarakat, termasuk bekal perkebunan," tambah Kalapas.

Sebelumnya, WBP Lapas Narkotika Karang Intan dilakukan panen kacang panjang dan kangkung pada lahan perkebunan yang dimiliki Lapas Narkotika Karang Intan. (arb)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline