Lihat ke Halaman Asli

Aranhakim Farisi

Practioner and Navigator in Mind Technology

Jijik dan Terapi Bangkai Tikus

Diperbarui: 23 Juni 2015   22:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14016798082130574251

Libur 27 Mei 2014, waktu yang menyenangkan berkumpul dengan keluarga. Sarapan bersama. Beberapa menit kemudian, selesai sarapan. Istri saya dikejutkan ada bangkai tikus besar di got rumah kami.. Memang seringkali bangkai tikus tepat di depan rumah kami. Entah lah, ada tetangga yang iseng buangnya. Atau pas matinya di situ.

Ketika saya lihat tikus tersebut. Bentuknya besar, hitam, keluar belatung, bau bangkai menyengat, lalat pun mengerubunginya dengan senang hati. Yang terjadi pada saya ? muntah, mual, sesak nafas. Sarapan yang baru saja dimakannya pun, sebagian dimuntahkan kembali.

Keadaan saya abaikan dulu. Tenang diri. Setelah keadaan terkendali. Saya ingat menggunakan teknik pikiran (malu juga kalo praktisi manajemen pikiran, mengalami keadaan ini tidak bisa mengatasi hehehe...). Menggunakan teknik ”equalizer mind”. Teknik ini sangat cepat, tidak sampai 1 menit yang merupakan kombinasi dari imajinasi/NLP (Neuro Linguistic Programming), 1 ketukan EFT (Emotional Freedom Technique), dan mencari penyebab emosi negatif (search negative emotion). Tentu dalam keadaan sadar. Akhirnya saya buang tuh bangkai tikus besar tersebut dengan sukses ke tempat yang layak. Tempat pembuangan sampah.

Saya akan berbagi tip untuk mengatasi hal tersebut. Tekniknya dengan langkah-langkah sebagai berikut :

1.Imajinasikan apa yang ada di pikiran Anda. Tentang bangkai tikus tersebut. Kalau ada efek ingin muntah, muntahkan saja sambil bayangkan apa yang dimuntahkan merupakan emosi negatif. Tenangkan diri. Dan Lawan yakinkan bahwa diri Anda (pikiran) untuk melawan objek negatif itu. setelah itu, buat tuh bangkai tikus, itu sebagai objek yang lucu. Dalam kejadian tersebut, saya andaikan tuh sebagai ”Jerry” (lakon Tom & Jerry) dengan warna tubuh biru (warna kesukaan saya).

2.Ketukan tulang beberapa kali, dan apabila efek muntah, imajinasikan bahwa Anda mengeluarkan efek negatif tentang bangkai.

3.Cari emosi negatif kembali tentang bangkai, dalam kasus ini saya ada di leher depan dan belakang. Efek masing-masing orang berbeda.

4.Perkuat imajinasi Anda, netralkan pikiran Anda tentang objek negatif tersebut.

Pikiran negatif dan positif itu ada di pikiran Anda. Tinggal Anda melihat dan komunikasikan dengan pikiran Anda. Bagaimana untuk me-manage pikiran atas objek tersebut. Pikiran memiliki kekuatan seperti angin,ia tidak terlihat tapi anda bisa merasakan efeknya (Seth Jane Robert)

Aranhakim Farisi (AHF)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline