Di tengah keramain kota dengan lampu-lampu jalan yang indah
Hiruk pikuk kendaraan yang begitu padat
Semua hampa tak berkesan
Entahlah...
Kemana angin membawa khayal
Dan membawa pulang beribu kenangan
Hiasan alam bersama angin sepoi-poi
Dengan makhluk ciptaan Tuhan bercengkrama di dalamnya
Tak lupa gubuk kecil, surga dunia masa kecilku
Terlukis wajahmu di masa laluku
Yang mencintai alam dan terik sinar matahari