Jarak kita jauh
Namun nyatanya dekat
Kamu indah pada masa itu
Tapi nyatanya mati di sana
Kamu mengais luka
Yang ternyata susah untuk sembuh
Kami menghormatimu
Tapi ternyata kamu membuang kami
Ironisnya, kami tidak membencimu
Bahkan jika dunia itu membuangmu
Kami akan merangkulmu