Lihat ke Halaman Asli

Hadir di GOR Unesa, Dirreskrimsus Polda Jatim Kagumi Semangat Atlet Karate HUT TNI ke-79

Diperbarui: 18 Oktober 2024   08:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Dirreskrimsus Polda Jatim

Surabaya - Dirreskrimsus Polda Jatim, Kombes Pol Budi Hermanto, S.I.K., M.Si, menghadiri pembukaan kejuaraan Karate Open Tournament Piala Panglima TNI 2024 di GOR Unesa, Surabaya, pada Kamis (17/10). Kejuaraan ini digelar dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-79, dan diikuti oleh ratusan atlet karate dari berbagai daerah di Indonesia.


Dengan mengusung tema "Dengan Semangat Prima, Kita Tingkatkan Prestasi Olahraga Nasional untuk Indonesia Maju," kejuaraan ini bertujuan untuk meningkatkan semangat kompetisi serta mendorong prestasi para atlet karate nasional. Kejuaraan tersebut dijadwalkan berlangsung mulai 17 hingga 20 Oktober 2024 mendatang.

Dalam wawancara eksklusif, Kombes Pol Budi Hermanto menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kejuaraan ini. Menurutnya, ajang seperti ini sangat penting dalam meningkatkan kualitas dan daya saing para atlet karate Indonesia. 

"Kejuaraan ini tidak hanya menjadi ajang adu ketangkasan, tetapi juga membangkitkan semangat nasionalisme, terutama di momen perayaan HUT TNI ke-79 ini," ungkap Buher sapaan akrabnya.

Dirinya juga mengungkapkan rasa kagumnya terhadap para atlet yang menunjukkan semangat dan dedikasi tinggi selama bertanding. 

"Semangat prima yang ditunjukkan para atlet ini sangat luar biasa dan sejalan dengan tema kejuaraan. Ini akan menjadi bekal penting bagi mereka untuk meraih prestasi lebih tinggi di kancah internasional," tambahnya.

Kejuaraan ini diharapkan mampu melahirkan atlet-atlet berbakat yang nantinya akan membawa nama Indonesia di ajang karate internasional. Kombes Budi juga berharap agar kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut di masa mendatang sebagai wujud komitmen untuk memajukan olahraga nasional.

Kejuaraan Karate Open Tournament Piala Panglima TNI 2024 menjadi salah satu acara penting dalam rangkaian HUT TNI ke-79, yang diperingati dengan berbagai kegiatan olahraga dan budaya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline