Aceh Expo 2018 merupakan ajang promosi berbagai produk-produk unggulan dari setiap Instansi atau yakni Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA), Pemerintah Kabupaten dan Kota, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), lembaga dan swasta.
Terdapat juga pameran bermacam kuliner, fashion dan otomotif. Disitu pula para peserta menampilkan produk-produk unggulan yang berkualitas berupa hasil dari kerajinan tangan dan kuliner yang memiliki daya saing tinggi untuk dipasarkan secara lokal, Nasional maupun Internasional.
Kabupaten Aceh Tengah juga ambil bagian pada Pameran di Aceh Expo yang berlokasi di Lapangan Blang Padang Kota Banda Aceh Provinsi Aceh. Stand yang berukuran 3 x 3 m ini berisi berbagai macam corak kerajinan tangan yang khas yaitu "Kerawang Gayo" dan berbagai komoditi unggulan di bidang pertanian seperti Alpukat Gayo, Jeruk Keprok Gayo, Nenas Gayo, Bawang Merah Gayo, Markisa, Nenggri, Terong Belanda dan sebagainya. Tak terkecuali "Kopi Arabika Gayo" yang sudah terkenal sebagai salah satu komoditi yang berkelas Ekspor ke berbagai manca negara.
Dimana pengunjung yang datang ke Stand Kabupaten Aceh Tengah ini disuguhkan oleh minum gratis Kopi Arabika Gayo, serta dapat melihat beberapa produk fashion yang bercorak motif Kerawang Gayo seperti Upuh Ulen-ulen, tas, jilbab, kipas, bros, gelang tangan, dan berbagai baju kaos yang bersablon kerawang dan lain sebagainya.
Yang lebih menarik lagi adalah pengunjung dapat ber-foto di Stand yang berlatar belakang "Upuh Ulen-ulen" di dinding Stand, dan juga dapat bergaya dengan memakai Upuh Ulen-ulen. Upuh Ulen-ulen adalah selembar kain busana adat diselimutkan kepada calon pengantin, kainnya berwarna hitam, dirajut benang yang bermotif Kerawang Gayo.
Sejak hari pembukaan Aceh Expo digelar sampai hari ke-6 ini (09/08/2018) banyak sekali pengunjung ingin berfoto dengan memakai Upuh Ulen-ulen dan rela antri untuk dapat memenuhi niatnya, terutama pengunjung yang berusia remaja yang berasal dari berbagai kalangan masyarakat yang hadir ke Aceh Expo tersebut. Dan banyak tanggapan positif yang diutarakan oleh pengunjung yang telah berfoto dan rasanya sangat memuaskan.
Serta banyak pula yang mengagum aroma dan rasa Kopi Arabika Gayo yang disuguhkan dalam Stand Kabupaten Aceh Tengah. Upuh Ulen-ulen ini menjadi salah satu primadona yang ditunggu-tunggu oleh banyak pengunjung masyarakat Aceh khususnya dan masyarakat dari luar Aceh pada umumnya. Dengan ini semoga Kerawang Gayo dapat lebih dikenal oleh semua kalangan masyarakat luas.
Kegiatan Aceh Expo 2018 ini merupakan salah satu rangkaian dalam Ajang Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke 7 Tahun 2018. Yang berlangsung sejak tanggal 4 Agustus 2018 sampai dengan tanggal 13 Agustus 2018 di Lapangan Blang Padang Banda Aceh. Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ini diselenggarakan setiap 4 tahun sekali. (FT)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H