Lihat ke Halaman Asli

Anton 99

TERVERIFIKASI

Lecturer at the University of Garut

Menikmati Keindahan Alam di Area Wisata Giri Awas

Diperbarui: 27 Februari 2022   15:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Curug Darwin di area Wisata Alam Giri Awas (Dok. Pribadi)

Pesona perkebunan teh Giri Awas, kini sebagian lahan kebun teh berubah menjadi area yang bisa dikunjungi untuk bermain dan wisata alam yang terletak di perbukitan kaki gunung Cikuray.

Beragam aktivitas keluarga dapat dilakukan ditempat itu, seperti olahraga, berjalan-jalan sambil menghirup udara segar, menikmati keindahan alam, tadabur alam, camping ground, dan lain-lain.

Ditempat itu, bisa juga bersama teman-teman misalnya juga melakukan aktifitas sepeda gunung, motor cross atau menggunakan mobil off-road menelusuri perbukitan dan menikmati alamnya.

Untuk masuk ke arena wisata alam Giri Awas di kecamatan Cikajang ini, bisa masuk melalui pintu utama perkebunan teh dengan harga karcis sebesar Rp. 5000-10.000/orang.

Disana banyak fasilitas alami yang dapat dinikmati para pengunjung seperti lapangan terbuka yang bisa digunakan untuk lokasi panggung hiburan dengan lahan yang sangat mendukung untuk menampung banyak orang.

Kondisi alam dan perbukitannya tidak begitu ekstrim, sehingga pengunjung anak-anak dan orang tua bisa lebih bebas, aman dan nyaman saat bertamasya dan melakukan aktivitas di area wisata alam tersebut.

Pemandangan disekitar area wisata ini, sangatlah indah, sejuk, alami dan sangat cocok bagi yang ingin me-refresh kembali pikiran dan rasa penat dari kesibukan kota dan aktivitas bekerja.

Kebun teh Giri Awas Cikajang Garut (Dok. Pribadi)

Hamparan hijau pepohonan teh, kopi, pohon Pinus dan keadaan kontur tanah yang berundak menambah keindahan tempat itu, disertai semilir angin dan udara yang masih alami menambah asyiknya para pengunjung dalam menikmati wisata alam ditempat ini.

Tersedia pula tempat khusus untuk bermain-main sambil berkumpul bersama keluarga, seperti saung tempat berteduh, bermain ayun-ayunan, air terjun dengan genangan airnya yang bisa digunakan untuk bermain, atau memilih tempat makan bersama keluarga (botram: bahasa Sunda).

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline