Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar telah melaksanakan Perjalanan Studi Pengembangan dan Wawasan yang dilaksanakan Pada tanggal 15-25 Februari 2024 oleh mahasiswa Semester 7 di beberapa daerah yang telah dipilih oleh pihak program studi untuk membantu mahasiswa menambah wawasannya.
Program ini bertemakan "KKN-dik & Studi Pengembangan Wawasan Mencerahkan Mencerdaskan Berkemajuan PGSD UHAMKA 2024". Studi Pengembangan Wawasan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung kepada para mahasiswa serta memberikan wawasan yang lebih luas dengan melakukan studi banding ke instansi lain yang menyelenggarakan PGSD dan pengalaman nyata secara langsung dengan melihat proses pembelajaran secara langsung di sekolah-sekolah dasar yang dapat menjadi inspirasi Ketika nantinya akan terjun langsung di dunia pendidikan menjadi seorang guru sekolah dasar.
Kegiatan ini memiliki beberapa tujuan utama yaitu, :
- Merealisasikan Catur Dharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (Uhamka), Terutama di Bidang penelitian dan kurikulum Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD).
- Memberikan kesempatan kepada keluarga besar program studi PGSD, baik Dosen maupun Mahasiswa untuk menumbuh kembangkan kemampuan akademis melalui kuliah kerja nyata pendidikan dan melalui studi pengembangan wawasan
- Memberikan pengalaman nyata, melihat langsung perbedaan dan memperkenalkan Masyarakat secara langsung kepada mahasiswa
- Mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan analitis mahasiswa terhadap sebuah objek dalam rangka pengembangan wawasan
- Menumbuhkan rasa kebersamaan dan memiliki jiwa social yang tinggi
- Mengimplementasikan praktik-praktik ibadah saat dalam perjalanan dan tadabur alam.
Sebelum kelompok kami menjalankan perjalanan Studi pengembangan Wawasan, kami melakukan kegiatan KKN-DIK di suatu daerah yaitu malang, tepatnya berada di desa Pandansari. Malang merupakan salah satu daerah yang bisa terbilang nyaman baik dari segi cuaca maupun daerah tempat tinggal masyarakat disana.
Namun selain daerah paling nyaman malang merupakan wisata yang dapat untuk dikunjungi bukan hanya untuk alamnya namun dapat dari dilihat dari segi fasilitas pendidikan yang sangat banyak mulai dari jenjang TK hingga Perguruan Tinggi, menjadikan Malang sebagai tempat tujuan menuntut ilmu.
Perjalanan SPW kelompok 8 ini dimulai pada tanggal 19 Februari 2024 , melaksanakan Studi Pengembangan Wawasan diawali dengan keberangkatan dari Homestay menuju Bromo yang berlokasi di Malang Jawa Timur.
Setelah mengeksplor beberapa tempat di daerah bromo, kami lanjut berangkat menuju museum angkut dan mengeksplor beberapa tempat disana.
Banyak sekali ilmu yang dapat kami ambil dari Museum Angkut dan bromo.