Lihat ke Halaman Asli

KKN Untag: Peningkatan Digital Marketing UMKM Medokan Semampir RW 02

Diperbarui: 19 Desember 2022   14:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Surabaya, 19 Desember 2022 UMKM merupakan suatu bentuk usaha kecil masyarakat yang pendiriannya berdasarkan inisiatif seseorang. Sebagian besar masyarakat beranggapan bahwa UMKM hanya menguntungkan pihak-pihak tertentu saja. Padahal sebenarnya UMKM sangat berperan dalam mengurangi tingkat pengangguran yang ada di Indonesia atau di lingkungan sekitar. UMKM dapat menyerap banyak tenaga kerja yang masih menganggur .

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh sebagian Perguruan Tinggi yang turut menyelenggarakan kegiatan KKN setiap tahunnya yakni Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya atau biasa dikenal dengan kampus merah putih.

Anjar Puji Asmeru adalah Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dari Fakultas Ekonomi Bisnis dengan Nbi 1231900114 dan di dampingi oleh dosen pembimbing lapangan yaitu Ibu MIrza Fathima Jauhar K.S.Hum.,M Hum.

Dokpri

Pemilihan tema Peningkatan Digital Marketing Pegiat UMKM sebagai sarana pemasaran produk yang dilakukan di Medokan Semampir RW 02 Kota Surabaya . Permasalahan yang ada pada masyarakat di Medokan Semampir RW 02 ini karna masih tertinggalnya digital marketing untuk mamasarkan usaha mereka. Maka dari itu kegiatan KKN yang dilaksanakan mulai tanggal 12 November 2022 sampai 18 Desember 2022 ini berfokus pada “Digital Marketing untuk Pemasaran Produk” . 

Sasaran yang di tuju sebagai mitra dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat kali ini yaitu mitra UMKM salah satunya adalah UMKM Ayam Geprek di wilayah Medokan Semampir RW 02 Kota Surabaya.Pada pertemuan dengan Ibu pemilik UMKM Ayam Geprek di Medokan Semampir RW 02 di mulai dengan pembuatan desain logo dan mencoba mengajak untuk mempromosikan usahanya lewat sosial media,Mengedukasi untuk memanfaatkan sosial media agar bisa digunakan untuk berjualan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline