Lihat ke Halaman Asli

Anja Kusuma

Mahasiswa

BEM FTIK Unisnu Jepara Gelar Festival Tarbiyah

Diperbarui: 19 Juli 2023   09:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Koleksi Pribadi 

TAHUNAN, -- Badan Eksekutif Mahasiswa FTIK UNISNU Jepara menggelar acara Festival Tarbiyah. Acara yang diselenggarakan mulai dari tanggal 22 sampai dengan tanggal 24 Juni ini digelar di halaman gedung fakultas tarbiyah dan ilmu keguruan.

Berdasarkan pernyataan dari Nanda Eka Saputra selaku panitia penyelenggara acara Festival Tarbiyah ini bertujuan untuk meningkatkan potensi dari mahasiswa yang mempunyai skill dimana nanti akan menaungi meraka dan juga akan memberikan wadah bagi merka, dan tentunya tidak hanya dari pihak mahasiswa, tetapi juga mengenai hubungan dari stakeholder yang ada diluar seperti pengusaha UMKM bazar. Karena UMKM sekitar kita akan membutuhkan adanya lapangan kerja, jadi acara ini juga akan menjadi wadah bagi UMKM di Jepara.

"Acara Festival Tarbiyah ini memang merupakan kegiatan yang akan BEM selenggarakan setiap satu tahun sekali. Tahun ini kita menyelenggarakannya selama tiga hari, terhitung mulai tanggal 22 Juni sampai dengan tanggal 24 Juni 2023. Untuk rangkaian acaranya yang pertama adalah dilaksanakan berbagai lomba seperti Lomba Duta Tarbiyah, Lomba Musabaqah Tilawatil Qur'an, dan juga Lomba Game Mobile Legends. 

Kemudian akan kita tutup dengan acara BEM FTIK Bersholawat. Karena hari ini adalah hari terakhir diselenggarakannya Festival Tarbiyah dan merupakan puncak acara,  BEM FTIK Bersholawat akan dilaksanakan dengan mengundang Muhammad dari Mlonggo. Dengan iringan Hadrah RPS dari Jepara," terangnya.

Beliau juga menambahkan bahwa BEM FTIK tidak sendiri menyelenggarakan acara Festival Tarbiyah ini, tetapi juga bekerja sama dengan Ormawa yang sama-sama berada dalam naungan Fakultas Tarbiyah. Acara ini diselenggarakan selama tiga hari, dengan penentuan perhari, pada hari pertama dan hari kedua dari jam 8 pagi sampai jam 4 sore, pada hari ketiga acara akan dimulai dari jam 8 pagi sampai dengan jam 11 malam.

"Selaku panitia acara Festival Tarbiyah ini, saya berharap semoga kedepannya acara ini akan menjadi acara yang berkelanjutan kedepannya. Karena acara ini merupakan moment yang juga ditunggu-tunggu oleh tidak hanya mahasiswa yang berada di Fakultas Tarbiyah saja, tetapi juga dengan stakeholder yang berada diluar kampus," pungkasnya.

Sementara itu, Miya selaku pedagang UMKM yang juga ikut meramaikan acara ini menuturkan bahwa acara ini merupakan acara yang sangat membantu pedagang UMKM sepertinya.

"Menurut saya, acara ini sangat bagus untuk membangun minat mahasiswa lain dan mahasiswa bisa mengerti apa saja kegiatan apa saja yang diselenggarakan oleh Fakultas Tarbiyah ini." ucap Asli, salah satu pengunjung festival ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline