Lihat ke Halaman Asli

Dalvin Steven

Positif Realistis

Liverpool Membuktikannya Musim Ini, Ada Lawan?

Diperbarui: 27 Juni 2020   12:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Gambar : https://www.skysports.com/liverpool

Hari ini, Salah satu klub tersukses di tanah Britania, yaitu Liverpool FC telah memastikan gelar juara Liga Inggris musim ini, 2019-2020. The Reds, julukan Liverpool begitu menggila dimusim ini. Setelah menjuarai Liga Champions musim lalu, kemudian mengukuhkan diri menjadi juara dunia lewat turnamen FIFA Club World Cup, kali ini mereka mencatatkan sebagai kampiun di Negeri Ratu Elizabeth. 

Hasil pertandingan Chelsea versus Manchester City menjadi kunci Liverpool dinyatakan juara hari ini. Chelsea menang 2-1 atas Si Biru Langit, yang berarti menyegel poin Liverpool yang tak lagi mungkin dikejar oleh Manchester City diposisi kedua. 

Pada paruh musim pertama periode Agustus 2019 sampai Desember 2020, Jordan Henderson dkk hanya mengalami 1 kali hasil imbang menghadapi musuh bebuyutan, Manchester United, sisanya mereka sapu bersih dengan kemenangan. Sementara diparuh kedua, sesaat sebelum liga dihentikan karena pandemi, Liverpool sempat menelan 1 kali kekalahan dari Watford FC. Namun, kekalahan dari Watford tidak dapat menutupi kegemilangan dan keistimewaan skuad asuhan Jurgen Klopp musim ini. 

Secara total, Liverpool mendominasi liga dengan memenangi 28 pertandingan, 2 seri dan 1 kekalahan sepanjang 31 pertandingan yang mereka mainkan. 

Tersisa 7 laga yang masih akan dimainkan The Reds, sehingga dapat menambah sinar kegemilangan Liverpool musim ini. Jumlah kebobolan Si Merah pun begitu luar biasa dengan hanya kebobolan 21 kali, disusul Leicester City dengan 29 kebobolan dalam 31 pertandingan.

Klub yang bermarkas di Anfield Stadium ini mengakhiri puasa gelar mereka selama 30 tahun. Terakhir kali juara pada musim 1989-1990. Penantian sangat panjang dibayarkan tuntas oleh skuat Liverpool era sekarang, yang disebut sebagai skuat terbaik sepanjang sejarah berdirinya Klub berlogo Liverbird tersebut. Bahkan, legenda Liverpool sekelas Robbie Fowler, Michael Owen, hingga steven Gerrard sebagai ikon Liverpool diera modern pun tak mampu mengangkat trofi prestisius tersebut. 

Di era saat ini, Liverpool yang saat ini dikapteni oleh Jordan henderson yang pada masa awal kedatangannya digadang sebagai penerus Steven Gerrard namun juga diragukan oleh banyak pihak sebagai pembelian gagal, berhasil membuktikan bahwa mereka kembali menjadi klub raksasa di dunia setelah seakan tertidur sekitar 1 dekade lebih tanpa gelar bergengsi. 

Di tanah Inggris, Liverpool seakan tidak memiliki lawan sepadan, terkecuali Watford yang membuktikan bahwa hanya mereka yang mampu membuat Liverpool pulang dengan nol poin. Sisanya, semua lawan dilibas dan didominasi oleh Liverpool. 

Taktik tepat,  solidnya para pemain dan staf, serta rasa kekeluargaan sepertinya menjadi kunci bagaimana Liverpool begitu harmonis baik disaat memainkan bola, atau pun di luar lapangan. Hampir seluruh pemain saling mengenal dengan baik dan begitu akrab. Apalagi pelatih mereka, Jurgen Klopp yang sudah seperti ayah dari para pemain. 

Akhirnya setelah 30 tahun, trofi Liga Inggris kembali ke tanah Merseyside. Kerja keras , ketekunan, solid, dan kekeluargaan menjadi kunci The Reds Liverpool berhasil kembali naik podium juara.

Selamat, Liverpool!

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline