Lihat ke Halaman Asli

Ambil Kesempatan Magang Online dan Nikmati Dikejar Deadline

Diperbarui: 16 Maret 2021   11:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar oleh Jan Vašek dari Pixabay 

Bagi anak kuliahan, tentu tak asing dengan pekerjaan sampingan bernama magang. Tak perlu persyaratan ijazah, magang bisa diikuti mahasiswa dari mana saja, asalkan sanggup berada di bawah tekanan.

Di masa pandemi seperti ini, banyak juga lowongan magang online yang bisa diikuti mahasiswa. Tapi, apakah magang online itu menguntungkan?

  • Dari segi ekonomi, magang online tidak terlalu menguntungkan
  • Menurut pengalamanku yang pernah ikut magang online sebagai editor novel, magang online tidak cocok untuk mahasiswa yang benar-benar ingin mencari cuan. Ini mungkin wajar karena seorang mahasiswa masih dianggap dalam tahap belajar dan belum memiliki kemampuan profesional.
  • Meski begitu, dengan ikut magang online kita bisa tahu gambaran dunia kerja yang nyata!
  • Cuan dari magang online mungkin tak seberapa, tapi pengalaman yang ditawarkan pastilah berkesan. Dikejar deadline adalah kenikmatan hakiki yang bikin kepala pening. Dari sini, tuntutan profesionalitas diperlukan. Tak ada alasan untuk terus menunda karena target/deadline sudah di depan mata.
  • Bisa jadi batu loncatan untuk meraih mimpi ke depan.
  • Pengalaman magang online tentu bisa menambah skill mahasiswa. Jika dari magang tersebut diberikan sebuah sertifikat, ini tentu kesempatan baik untuk mempercantik portofolio mahasiswa ;)

Jadi, tunggu apalagi? Musibah pandemi bukan halangan untuk cari pengalaman. Terkait feedback yang didapat, itu tentu kembali pada diri sendiri. Jika dirasa tak masalah hanya dapat cuan sedikit, coba dulu aja!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline