Lihat ke Halaman Asli

Anisa Fadila

Erday is new day

Pendidikan dan Internet yang Berdampingan

Diperbarui: 30 Juni 2022   07:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Dalam perkembangan zaman ini internet sepertinya cukup digandrungi oleh masyarakat karena kebutuhan sehari-hari harus menggunakan internet. Pemanfaatan internet terutama dalam bidang pendidikan memiliki dampak yang positif. Kita ketahui bersama bahwa pada masa pandemi covid-19 dunia harus menghentikan pertemuan langsung sehingga menyulitkan kegiatan pembelajaran. Tidak mungkin kan masyarakat harus berhenti belajar selama 2 tahun? Dengan hadir nya internet sangat membantu pembelajaran masyarakat. Banyak masyarakat yang memilih menggunakan wifi dengan alasan lebih hemat jika digunakan bersama dengan keluarga. Salah satu andalan internetnya Indonesia adalah Indonesia digital home atau biasa disebut Indihome. Indihome merupakan salah satu peoduk layanan dari PT Telkom Indonesia yang pastinya tak asing bagi kita. 

Indihome salah satu wifi yang digunakan masyarakat Indonesia dalam kegiatannya. Salah satunya kegiatan belajar mengajar. Yang sebelumnya pembelajaran tatap muka menjadi jarak jauh. Walaupun esensinya berbeda tetapi tidak bisa kita pungkiri internet sangat membantu dalam belajar mengajar. Bahkan karena masyarakat sudah nyaman dengan belajar jarak jauh menggunakan internet, banyak les yang diadakan secara daring. Hal itu membuat masyarakat masih bisa tetap mendapatkan pembelajaran walaupun kondisi alam tidak baik-baik saja.

Selain adanya pandemic covid-19, hal yang tidak bis akita hindarkan adalah adanya Globalisasi yang muncul sebagai pengingat akan kecanggihan dunia. Globalisasi telah memicu kecenderungan pergeseran dalam dunia pendidikan dari pendidikan tatap muka ke arah pendidikan yang lebih menjangkau dimanapun dan kapanpun. Teknologi internet menjadi media yang sangat dibutuhkan dalam mengembangkan pendidikan global. Jaringan internet adalah jaringan komputer yang mampu menghubungkan komputer di seluruh dunia sehingga segala jenis dan bentuk informasi dapat dikomunikasikan antar belahan dunia secara global dan instan. Dalam dunia pendidikan, internet menjadi media yang sangat ideal untuk melakukan kegiatan pembetajaran jarak jauh. 

Melalui internet dapat menghubungkan siswa dan gurunya, mengirimkan berkas tugas perkuliahan, melihat nilai, konsultasi, dan melakukan diskusi secara maya dengan beberapa teman. Hal ini juga dapat membantu pemantauan dari orang tua yang sedang bekerja dirumah terhadap pembelajaran anak. Tentunya internet sangat membantu masyarakat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline