Lihat ke Halaman Asli

Anindya Marsa Ghaisani

Mahasiswa Universitas Airlangga

Mengajarkan kepada Masyarakat Dusun Andong dan Kerajan Bagaimana Cara Mensanitasi Kandang Ternak

Diperbarui: 1 Februari 2024   05:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar 1. Sambutan oleh kepala Dusun Kerajan (Dokpri)

Kami kelompok KKN BBK 3 Universitas Airlangga Tahun 2024 ditugaskan untuk melakukan KKN di Kabupaten Banyuwangi lebih tepatnya di Kecamatan Glagah di Kelurahan Tamansuruh. Tema program kerja yang kami lakukan pada minggu keempat yaitu bidang kesehatan untuk hewan. Kami mengambil topik berupa Sanitasi Kandang. Sanitasi kandang mengajarkan bagaimana cara merawat hewan ternak, bagaimana cara mensanitasi kandang dengan baik supaya hewan ternak seperti sapi, kerbau, kambing dapat berkembang biak dengan baik dan layak. Kami memberikan materi kepada masyarakat yang mempunyai hewan ternak Dusun Andong dan Kerajan, Glagah, Banyuwangi 

 

Gamabar 2. Sosialisasi mengenai bagaimana cara mensanitasi kandang dengan baik (Dokpri)

Sanitasi kandang ruminansia merupakan suatu tindakan yang bertujuan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan kandang serta hewan ternak ruminansia, seperti sapi, kambing, dan domba. Praktik sanitasi yang baik membantu mencegah penyebaran penyakit, meningkatkan produktivitas ternak, dan menciptakan lingkungan yang sehat. Terdapat beberapa aspek penting sanitasi kandang ruminansia, yaitu

  • Pembersihan Kandang

Rutin membersihkan kotoran, sisa pakan, dan sampah dari kandang serta menggunakan alat dan peralatan pembersih seperti sekop, sabit, atau mesin pembersih kandang

  • Pengelolaan Limbah

Memastikan limbah kandang dikelola dengan baik untuk menghindari kontaminasi dan pencemaran lingkungan, serta pengomposan limbah sebagai cara ramah lingkungan yang dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik.

  • Desinfeksi

Melakukan desinfeksi secara berkala untuk membunuh bakteri, virus, dan mikroorganisme penyebab penyakit dan menggunakan desinfektan yang sesuai dengan standar keamanan dan efektivitas.

  • Sirkulasi Udara

Memastikan sirkulasi udara yang baik untuk menghindari kelembaban yang dapat mendukung pertumbuhan jamur dan bakteri dan menggunakan sistem ventilasi yang efektif.

  • Manajemen Sampah

Mengelola sampah kandang dengan benar untuk mengurangi risiko bau yang tidak diinginkan dan menciptakan lingkungan yang nyaman.

  • Pemilihan Peralatan dan Desain Kandang

Memilih peralatan yang mudah dibersihkan dan tahan terhadap korosi dan memilih desain kandang yang memudahkan proses pembersihan dan memisahkan area makan, minum, dan beristirahat.

Biosecurity Kandang Ruminansia

Biosecurity merupakan tindakan yang dilakukan untuk mencegah masuk dan keluarnya penyakit dari suatu peternakan dan mencegah penyebaran penyakit dari peternakan. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline