Ramadhan 20
Pembukaan Pesantren Ramadhan MA Margajaya
Berdasarkan Surat Edaran Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat Nomor : 9105/Kw.10/PP/03/2023 perihal Kegiatan Pembelajaran di Madrasah Pada Bulan Ramadhan bahwa kegiatan pembelajaran di Madrasah di fokuskan kepada peningkatan keimanan, ketakwaan, pemahaman dan pendalaman serta keterampilan ibadah, dalam hal ini sering disebut dengan pesantren Ramadhan.Madrasah Aliyah Margajaya adalah salahsatu madrasah yang ada di lingkungan Kementrian agama kab Ciamis provinsi Jawa Barat, sudah otomatis mengikuti surat yang sudah di edarkan oleh kantor wilayah Kementrian agama Provinsi Jawa Barat.
MA Margajaya memulai pesantren Ramadhan di 1 minggu terakhir pembelajaran di Madrasah, mulai hari selasa sampai hari jumat.
Adapun kegiatan yang disuguhkan kepada siswa dan siswi MA Margajaya adalah dengan mendengarkan berupa kajian-kajian keislaman materi fiqih, akhlak dan penerapan ibadah dalam kehidupan sehari-hari terutama menyangkut keutamaan bulan Ramadhan yang mana pemateri kajian Ramadhan ini adalah dari guru-guru Pendidikan Agama Islam (PAI) di lingkungan MA Margajaya.
"bahwa kegiatan Kajian Ramadhan ini dilakukan selain mentaati surat edaran kementrian agama provinsi Jawa Barat adalah untuk melatih dan memberikan pemahaman terkait tauhid dan akidah kepada siswa dan siswi MA Margajaya terutama memberikan pemahaman kepada siswa siswi terkait amalan dan pahala serta keutamaan bulan suci Ramadhan."
Kepala Madrasah Aliyah Margajaya berkoordinasi dengan Wakasek bidang kurikulum dan Wakasek Bidang kesiswaan yang mana siswa dan siswi menyiapkan buku tulis untuk mereka gunakan dalam pesantren Ramadhan ini untuk merangkum materi kajian dengan baik dan akan dikumpulkan di akhir kegiatan.Di dalam kegiatan ini juga anak-anak di beri motivasi berupa absensi dan nanti di akhir penutupan akan ada reward khusus bagi peserta kajian Ramadhan teraktif.
Penutupan Kajian Ramadhan MA MArgajaya akan dilaksanakan pada hari Jum'at 14 April 2023 bersamaan dengan pembagian Parcel Ramadhan bagi yatim dan dhuafa di sekitaran Desa Margajaya dan di akhiri dengan buka bersama.Wallahu a'lam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H