Lihat ke Halaman Asli

Anis Contess

TERVERIFIKASI

Penulis, guru

Patri Cinta

Diperbarui: 28 Januari 2019   20:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pixabay.com

Pada tatap netra ada luka mengiris
Di kerling mata ada tangis
Bulirnya memanik duka
Tetesnya siratkan nestapa

Perginya tak diduga
Lenyapnya tak ada kabar berita
Ditiadakan atau raib sendiri  tak mengerti
Tiba-tiba dia tak datang lagi

Pada jendela malam disandarkan harapan
Pada bening embun pagi dibisikkan rindu hati
Luah debar ini tak mau berhenti
Meski bisikan lain menghampiri

Tetap menunggu
Walau tak berpihak sang waktu
Meski tak bisa menguasai
Cinta ini selalu terpatri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline