Lihat ke Halaman Asli

Kawal Perjuangan The Blues di EPL 2022/2023

Diperbarui: 21 Agustus 2022   16:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: Unsplash, diedit dengan Canva

Suasana di Stadium The Hawthorns tampak tegang. Tim tuan rumah, West Bromich Albion memberikan pertahanan sengit dalam menyambut tim tamu The Blues. Hampir 75 menit The Blues dibungkam West Brom, hingga pada menit ke-76 Antonio Conte mengganti Pedro Rodriguez dengan Batshuayi.

Di sinilah ritme permainan bertahan dari West Brom akhirnya mulai goyah. Selang enam menit berada di lapangan, Batshuayi sukses memecahkan ritme itu. Umpan dari Cesar Azpilicueta berhasil disambarnya dan sebuah gol kejutan melesak ke gawang West Brom.

Chelsea pun memimpin pertandingan dengan skor 1-0. Gol striker Belgia yang sering duduk di bangku cadangan itu menjadi gol tunggal dalam laga Chelsea lawan West Brom. Berkat gol tunggal Batshuayi, Chelsea mendapatkan tiga poin tambahan dan dipastikan menjadi juara English Premier League (EPL) musim 2016/2017.

Begitulah adegan menegangkan bak film Hollywood yang membuat penggemar The Blues harap-harap cemas. Masih teringat jelas di ingatan, terakhir kali Chelsea atau klub sepak bola yang akrab dijuluki The Blues menjuarai English Premier League tahun 2016/2017.

Sebagai penggemar The Blues sejak duduk di bangku SMP hingga sekarang punya anak, tentunya momen itu membuatku turut merasakan euforia kegembiraan. Sayangnya saat itu adalah kali terakhir The Blues jadi kampiun di Liga Inggris, hingga musim 2021/2022 The Blues kembali gagal menjuarai EPL akibat badai cedera, kondisi internal, dan pandemi.

Chelsea "The Blues", Klub Langganan The Big 6 di EPL

Memasuki EPL musim 2022/2023, tentunya semua momen pertandingan The Blues tak boleh terlewat untuk memberikan dukungan kepada klub sepak bola favorit. Untungnya ada layanan internet cepat IndiHome besutan Telkom Group yang menghadirkan tayangan eksklusif English Premier League lewat aplikasi Vidio. Penggemar Liga Inggris sepertiku jadi bisa menyaksikan laga klub sepak bola favorit seperti Chelsea "The Blues".

Kenapa harus The Blues?

Berawal dari laga Big Match Chelsea lawan Manchester United yang ditonton oleh teman satu kelas di tengah jam istirahat belasan tahun lalu, permainan cantik Frank Lampard membuatku terpesona, dan detik itu juga memutuskan untuk jadi pendukung The Blues.

Langganan The Big 6 di EPL

Chelsea merupakan salah satu klub dalam Liga Inggris yang sering langganan masuk ke dalam The Big 6, yaitu sebutan untuk tim yang sering bersaing di papan atas untuk memperebutkan gelar juara. Selain Chelsea, tentu saja ada Manchester United, Liverpool, Arsenal, Manchester City, dan Tottenham. Keenam klub sepak bola itu sering bergiliran rebut juara EPL dari musim ke musim.

Prediksi The Blues di EPL Musim 2022/2023: Hanya Akan Bertahan di 4 Besar?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline