Di dunia yang fana:
Kita pernah sangat dekat
Sampai pada doa-doa yang selalu aku panjat
Di dunia yang fana:
Kita pernah satu
Sebelum menjelma
Menjadi puing-puing rindu
Di dunia yang fana; pula
Kita pernah sangat nyaman
Hingga waktu tiba
Untuk saling melupakan
(Februari, 2020)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI