Lihat ke Halaman Asli

Angga Dwi Saputra

Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Sultan Agung Semarang

Antisipasi Penyalahgunaan Internet Pada Anak Saat Pandemi

Diperbarui: 15 Januari 2021   13:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Penulis :

Dr. Ira Alia Maerani, M.H. ( Dosen Fakultas Hukum Universitas Islam Sultan Agung Semarang ) 

Angga Dwi Saputra ( Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Sultan Agung Semarang )

Selama pandemi Covid-19 masih menjadi ancaman di berbagai wilayah di Indonesia, kegiatan akan lebih banyak dilakukan di rumah termasuk kegiatan belajar anak. Meskipun demikian, para orang tua juga harus menyadari pentingnya sosialisasi bagi anak sehingga si kecil tidak kecanduan memainkan gadget yang menunjang studinya.

Pemerhati Pendidikan, Drs. Nyoman Winata, M. Hum mengatakan, orang tua perlu membuat kesepakatan bersama anak agar tak berlebihan gunakan internet selama pandemi Covid-19 ini. "Orang tua harus menentukan kapan anak dapat melakukan akses internet dan apa saja konten yang bisa diakses itu penting,"ujarnya

Ia mengakui bahwa, teknologi memberikan keuntungan bagi anak dalam situasi pandemi ini. Akan tetapi ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan ada dampak yang harus diantisipasi. Terlebih di Indonesia menjadi salah satu negara dengan jumlah pengguna internet anak terbanyak.

Saat pandemi seperti saat ini, anak-anak maupun remaja dapat menghabiskan lima jam untuk mengakses internet. Sementara ketika hari libur, mereka habiskan tujuh jam sehari dalam mengakses internet. Apabila tidak didampingi secara benar, hal tersebut dapat berdampak buruk terhadap psikologis anak.

Jumlah pengguna internet pada anak di Indonesia diyakini akan semakin meningkat saat pandemi belum berakhir yang mengharuskan semua orang untuk tetap di rumah. Lantas, bagaimana cara atasi hal tersebut?

Cara Mengantisipasi 

Nyoman Winata mengatakan, ada beberapa hal yang dapat diterapkan untuk mengatasi anak yang menghabiskan waktu terlalu banyak dalam internet diantaranya, orang tua harus bisa membuat jadwal waktu online dan offline.

Dalam pembuatan jadwal waktu ini, disarankan bagi orang tua untuk melibatkan anak-anak. Selain itu, disarankan pula untuk membuat kegiatan rutin yang nyata dan memiliki manfaat. "Dengan melakukan aktivitas yang jauh dari ponsel, akan membantu keluarga terhubung secara emosional, dan memproses pengalaman yang sulit,"

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline