Lihat ke Halaman Asli

Langkah Mudah Merekam Video Berkualitas dengan Smartphone

Diperbarui: 6 Maret 2018   12:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi merekam video menggunakan smartphone (Foto: Pixabay)

Mau bikin video, tapi nggapunya kamera yang mahal dan bagus? Membuat video berkualitas tidak melulu menggunakan perangkat rekam yang mahal. Cukup bermodalkan smartphone saja, kamu sudah bisa merekam video dengan kualitas yang bagus. Tentunya untuk membuat video yang berkualitas, ada tips yang harus kamu lakukan, beberapa diantaranya seperti yang dilansir dari CNNIndonesia.

Yang perlu dilakukan pertama kali adalah mengatur dengan baik settingan-mu. Bagi pengguna iOS, langsung membuka Settings dan tap kamera. Kemudian atur format video menjadi paling tinggi dan aktifkan Lock Camera. Sedangkan bagi pengguna Andorid, buka aplikasi kamera, tingkatkan resolusi video setinggi mungkin, kemudian jika ada video stabilization, aktifkan. Beberapa smartphone ada yang sudah mendukung format video yang paling tinggi resolusinya, bahkan kamu dapat memilih kualitas video berdasarkan frame per second atau fps-nya. Yang perlu diingat, semakin tinggi resolusi, kapasitas penyimpanannya akan semakin besar. Maka dari itu, kamu perlu menyiapkan beberapa penyimpanan cadangan.

Kedua, kamu bisa menginstal aplikasi tambahan yang tidak ada di smartphone. Berdasarkan pengalaman untuk mengedit video di smartphone, saya menggunakan VivaVideo untuk memberikan efek tambahan, seperti menambahkan teks, musik dan stiker serta mengatur scene demi scene. Atau kamu bisa mencoba menggunakan aplikasi lain yang dapat ditemui di Google Play Store sesuai dengan kebutuhan. Beberapa smartphone canggih ada yang telah menyediakan fitur slow motion. Fitur ini biasanya sudah tersedia secara built-in pada pengaturan video di smartphone flagship atau di aplikasi editing bawaan smartphone.

Ketiga, manfaatkan aksesoris. Beberapa aksesoris pendukung yang bisa kamu gunakan seperti tripod, gimbal, audio dan lensa. Ketika merekam menggunakan kamera smartphone biasanya guncangan akan lebih sering terjadi, disebabkan tangan kita yang bergetar saat merekam. Sebisa mungkin menggunakan tripod untuk meminimalisir guncangan. Guncangan sekecil apapun bisa memengaruhi hasil rekaman. Selain itu ada baiknya menggunakan microphone yang bisa menangkap suara dengan jelas dan mengurangi suara-suara mengganggu, sebab beberapa microphone smartphone kurang memadai dalam menangkap suara. Microphone ini bisa kamu dapatkan di toko-toko yang menjual kamera atau toko online.

Terakhir, perhatikan sekitar dan tentukan angle yang unik. Untuk menghasilkan video yang menarik, kamu perlu mencari angle yang tidak biasa, atau cara perekaman yang beda dari yang biasa dilakukan oleh orang lain. Oh iya, sebaiknya posisi kamera smartphone horisontal saja. Soalnya lebih memudahkan kamu saat akan mengedit. Pengalaman saya saat merekam dengan posisi vertikal, ada sisa border berwarna hitam yang membuat tampilan video jadi kurang menarik. 

Begitulah sedikit tips merekam video berkualitas dengan smartphone. Selamat mencoba!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline