Lihat ke Halaman Asli

Angel Agustina

Mahasiswa Universitas Airlangga

Lagu Glimpse of Us-Joji, Mengandung Makna yang Membuat Netizen Mewek dan Galau

Diperbarui: 15 Juni 2022   23:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Penyanyi kelahiran 18 september 1992 asal Osaka, Jepang yaitu Joji sukses membuat para penggemarnya mengalami galau dan mewek setelah mendengarkan lagu barunya. Setelah hiatus selama kurang lebih 2 tahun, Joji kembali dengan membawa lagu yang berjudul Glimpse of Us. Glimpse of Us ini merupakan persembahan lagu pertama Joji sejak pertama kali merilis album studio keduanya, Nectar, pada September 2020. Lagu ini membawa kesuksesan besar untuk Joji sendiri. Hal itu terlihat dari kali pertama lagu yang dirilis pada tanggal 10 Juni 2022 ini ditonton sebanyak 3 juta kali dan viral dibeberapa media sosial seperti Twitter dan Tiktok. Tak hanya itu, lagu Glimpse of Us ini berhasil menduduki puncak tangga lagu di beberapa platfrom seperti sportify. Joji yang bernama asli George Kusunoki Miller adalah seorang penyanyi, rapper, penulis lagu, produser rekaman musik dan juga mantan YouTuber. sebelum memfokuskan kariernya di bidang musik, Joji sebelumnya menggunakan nama Filthy Frank dan Pink Guy ketika ia masih menjadi seorang YouTuber. Kepopulerannya di dunia maya itu ia lepas di tahun 2017. Joji menyatakan keluar dari kariernya di media YouTube agar bisa lebih fokus ke dunia musik. Sampai sekarang Joji telah melahirkan karya-karya yang sangat indah untuk para penggemarnya. Namun meski begitu, karya musik video yang dibuat oleh Joji dianggap aneh, tetapi perlahan itu menjadi ciri khas seorang Joji hingga dikenal oleh banyak orang. Tidak bisa dipungkiri juga jika lirik lagu yang ditulis oleh Joji memiliki makna yang sangat bagus. Seperti musik video klip yang berdurasi 3 menit 45 detik ini, dalam musik video ini menggambarkan seseorang yang kehilangan arah dan mengalami frustasi.. Dapat diliat pada bagian,

Said I'm fine and said I moved on

-Dengan berkata, "aku baik-baik saja, aku sudah move on"

I'm only here passing time in her arms

-Aku hanya di sini menghabiskan waktu dalam pelukannya

Hopin' I'll find a glimpse of us

-Berharap aku akan menemukan sekilas tentang kita

Makna dari lirik lagu Glimpse of Us ini menceritakan ketidaksanggupan seseorang untuk move on dari mantannya meski dirinya telah memiliki kekasih baru. Dengan begitu ia masih terbayang-bayang dan berharap kembali ke sang mantan.

Begitu mengetahui makna akan lagu ini, para penggemar maupun netizen merasa relate terhadap hubungan percintaan mereka saat ini. Dikutip dari media Tiktok banyak netizen membuat konten akan hal tentang lagu ini seperti akun @Sangapta menceritakan pertama kali ia mendengarkan lagu ini membuat ia nangis dan dilihat dalam kolom komentar video tiktoknya seperti

"Balikan juga rasanya pasti hambar, karena kita cuma rindu kenangan bareng dia. Bukan rindu orangnya", tulis @harz_**

Dari media Twitter juga lagu ini menjadi urutan teratas trending topic dan banyak netizen menggungkapkan tentang lagu tersebut.

"Sejak lagu glimpse of us rilis banyak yang merem pas ngobrol sama pacarnya", tulis @nadjana***




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline