Lihat ke Halaman Asli

Juara Hylo Open 2022, Anthony Ginting Susul Jonatan Christie ke BWF World Tour Finals 2022

Diperbarui: 8 November 2022   15:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosok tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Ginting (sumber: pojoksatu.id/Jumaidil Haide)

Gelaran Hylo Open 2022 baru saja usai, Minggu (06/11/22) lalu. Dua wakil Indonesia berhasil menjadi juara pada kejuaraan bulutangkis dunia yang diadakan di Jerman.

Pertama yaitu pasangan ganda campuran Rehan Naufal/Lisa Ayu yang berhasil menang atas wakil China, Feng Yan Zhe/ Huang Dong Ping dua set langsung (21-17, 21-15) dalam waktu 43 menit.

Keberhasilan Rehan/Lisa diikuti oleh unggulan tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting yang berhasil menang susah 3 game penuh lawan wakil Taiwan, Chou Tien Chen (18-21, 21-11, 24-22) dalam waktu 76 menit.

Hasil ini membuat peringkat dua wakil Indonesia ini melonjak di perengkingan BWF World Rangking. Meski begitu, Rehan/Lisa dan Anthony Ginting memiliki nasib yang berbeda.

Ganda campuran, Rehan/Lisa belum berhasil lolos ke turnamen BWF World Tour Finals 2022 karena hanya menghuni peringkat 19 dengan raihan 48.080 poin.

Sedangkan Anthony Ginting dipastikan lolos ke BWF World Tour Finals 2022 yang diadakan di Guangzhou China, Desember mendatang.

BWF World Tour Finals 2022 sendiri merupakan turnamen bulutangkis penutup yang diadakan setiap akhir tahun. Turnamen yang berisikan 8 pemain terbaik dari setiap sektor, tunggal putra, putri, ganda putra putri dan campuran, yang dilihat dari rangking terakhir sebelum BWF World Tour Finals 2022.

Pasangan ganda campuran Rehan/Lisa sendiri tidak masuk dalam 8 pasangan terbaik ganda campuran dunia, yang mana Indonesia hanya diwakili oleh Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas.

Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia hampir saja lolos BWF World Tour Finals 2022, namun sayang mereka harus turun satu tingkat di posisi ke 9 setelah digusur oleh pasangan Pearly Tan/Thinaah asal Malaysia dengan koleksi 56.290 poin, sedangkan Apriyani/Siti mengoleksi 54.400 poin.

Ganda putra Indonesia masih mendominasi rangking BWF, dan mewakilkan 3 pasangan, yaitu Fajar/Rian diperingkat pertama dengan 91.870 poin, diikuti Ahsan/Hendra diperingkat dua dengan 69.300 poin, dan Muhammad Shohibul/Bagas Maulana di posisi keempat dengan 59.680 poin.

Beralih ke sisi tunggal putra, kemenangan Anthony Ginting di Hylo Open 2022 membawannya menyusul Jonatan Christie yang lebih dulu lolos ke BWF World Tour Finals 2022. Ginting berada di posisi ke lima dengan raihan 62.100 poin, sedangkan Jonatan Christie satu tingkat diatasnya dengan raihan 64.690 poin.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline