Lihat ke Halaman Asli

Tips Menjadi Pemimpin

Diperbarui: 9 Desember 2015   17:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Jika Anda ke toko buku, perpustakaan, maupun berselancar di internet, ada begitu banyak tips untuk menjadi pemimpin. Setelah saya pelajari bermacam macam tips menjadi pemimpin, ada satu prinsip yang wajib Anda miliki untuk menjadi pemimpin yang hebat.

Seperti gambar di atas, pemimpin yang baik adalah mereka yang memimpin dengan tindakan, bukan hanya dengan kata kata.

Misalnya jika Anda seorang pemain basket, kita ingin agar tim kita lebih semangat latihan, tetapi kalau kita nya sendiri malas, ya ga bisa. Atau misalnya, Anda menggalangkan kampanye anti rokok, “AYO! MULAI SEKARANG KITA BERHENTI MEROKOK! MEROKOK ITU TIDAK BAIK UNTUK KESEHATAN KITA!” Dan Anda mengatakan hal tersebut sambil merokok. Pastinya tidak ada orang yang mau mengikuti Anda..

Karena apa yang Anda LAKUKAN LEBIH KUAT mempengaruhi orang lain, DIBANDINGKAN apa yang ANDA UCAPKAN.

==

Hal ini juga biasa terjadi di rumah. Biasanya orang tua, kalau di rumah, mengatakan kepada anaknya, “Ayo belajar, baca buku pelajaran sana, sudah jam 7 malam ini!” Tapi orang tua tersebut mengatakan hal itu sambil nonton sinetron ganteng ganteng serigala. Tentunya jadi kurang kongruen. Sang Anak pun akan berpikir bahwa, “ah Bapak ku aja nonton TV ga belajar atau baca. Aku juga main main aja ah di kamar.”

Bagaimana jika orang tua tersebut memberikan contoh dengan membaca buku duluan? Tentunya sang anak cenderung akan mengikuti apa yang dia lakukan. Why?Ada dua alasan: pertama, karena sang anak belajar dari meniru apa yang dilakukan orang tua nya.

Kedua, lingkungan akan membentuk perilaku seseorang. Ada sebuah eksperimen menarik di sebuah lift. Jadi di lift tersebut, orang orang di dalamnya setuju bahwa untuk tidak menghadap ke pintu lift, tetapi justru melihat ke belakang. Sangat sangat berbeda dari apa yang biasanya dilakukan.

Ketika pintu lif terbuka, dan ada orang yang masuk ke dalam lift. Tanpa sadar, ia pun meniru hadap ke belakang juga! Padahal biasanya kan kalau naik lift, semua nya hadap ke pintu. Tapi karena semua yang di dalam hadap ke belakang, ia pun juga hadap ke belakang!

Bagaimana dengan Anda, apakah Anda sudah memimpin dengan contoh?

Pertanyaan: Apa prinsip kepemimpinan yang Anda suka & Anda terapkan dalam hidup? Silahkan share di kolom komen di bawah ini ya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline