Lihat ke Halaman Asli

Manfaat Bersepeda di Masa Pandemi

Diperbarui: 18 April 2021   18:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Bersepeda merupakan sebuah kegiatan rekreasi atau olahraga, serta merupakan salah satu transportasi darat yang mudah digunakan serta ramah lingkungan. Bersepeda memang cocok menjadi pilihan bagi semua lapisan masyarakat pedesaan maupun perkotaan. 

Olahraga yang satu ini mengalami peningkatan yang begitu pesat, mengingat kondisi saat ini yang mengharuskan kita menjaga imunitas tubuh agar tidak mudah terserang virus Covid-19. Banyak dari mereka memilih bersepeda menjadi hobi baru. Bersepeda dapat dilakukan kapan saja. Peminat sepeda sendiri mulai dari anak kecil hingga lansia. Kegiatan bersepeda dapat dilakukan secara sendiri maupun beramai-ramai dengan teman ataupun keluarga.


Selain sebagai transportasi, bersepeda juga termasuk kegiatan yang memiliki banyak manfaat dalam kesehatan terutama bagi kesehatan jantung. Manfaat bersepeda  yaitu dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Dengan melakukannya secara rutin, maka daya tahan tubuh akan mengalami peningkatan, sehingga kita tidak mudah terserang penyakit atau virus covid-19. 

Manfaat selanjutnya yaitu bersepeda dapat membantu menurunkan kadar lemak tubuh yang mendukung mengontrol berat badan yang sehat. Selain itu, manfaat bersepeda yang ketiga adalah meningkatkan metabolisme dan membentuk otot, yang memungkinkan membakar lebih banyak kalori, bahkan saat istirahat. 

Bersepeda meningkatkan fungsi keseluruhan di tubuh bagian bawah dan memperkuat otot-otot kaki tanpa terlalu menekannya. Terutama bagian paha depan, paha belakang, dan betis. Saat Anda menstabilkan tubuh dan menjaga sepeda tetap tegak, Anda akan meningkatkan keseimbangan, koordinasi, dan postur secara keseluruhan. Keseimbangan cenderung menurun dengan bertambahnya usia dan tidak aktif, jadi penting untuk tetap di atasnya. Keseimbangan yang ditingkatkan bermanfaat dalam pencegahan jatuh dan patah tulang.


Selanjutnya bersepeda dapat membantu mengatur pernafasan ketika sedang mengayuh, tentu saja ketika sedang mengayuh ,pasti akan terengah-engah dalam waktu lama dengan jarak berkilo-kilo meter. Dengan demikian pernafasan akan lebih teratur. Namun, sebelum bersepeda ada baiknya melakukan pemanasan untuk merenggangkan atau melemaskan otot-otot .


Di era saat ini banyak penyakit yang ditimbulkan karena kelebihan kolesterol yang mengakibatkan badan menjadi gemuk. Pilihan olahraga ini bisa dilakukan untuk mengurangi kolesterol yang ada dalam tubuh dengan pergerakan ketika bersepeda.


Selain bermanfaat pada kesehatan, bersepeda dapat mengurangi tingkat stres dan dapat meningkatkan hormon baik pada tubuh Anda. Timbulnya rasa nyaman dalam tubuh tentu saja akan mengurangi beban yang menggelayuti pikiran. Bersepeda dapat meredakan perasaan stres, depresi, atau kecemasan. Ini dapat membantu mengalihkan fokus Anda dari masalah harian yang sedang Anda hadapi.  Ditambah dengan pemandangan yang dapat dinikmati saat bersepeda, tubuh Anda akan menjadi Rileks.


Dengan demikian, olahraga bersepeda cocok bagi Anda yang menyukai olahraga intens tanpa ribet dan dapat dilakukan dengan mudah. Anda mungkin merasa lebih mendapatkan manfaat dengan maksimal setelah Anda menjadikan bersepeda sebagai bagian rutin dari hidup Anda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline